INBIS INSTIKI & Kampus UMKM Shopee Bali Berkolaborasi Gelar Pelatihan Marketing bagi UMKM

INBIS INSTIKI & Kampus UMKM Shopee Bali Berkolaborasi Gelar Pelatihan Marketing bagi UMKM

Inkubator Bisnis Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INBIS INSTIKI) berkolaborasi bersama dengan Kampus UMKM Shopee Bali menggelar “Pelatihan Marketing UMKM Shopee”, Sabtu (02/12/2023) bertempat di Aula INSTIKI.

Dalam sambutannya, Made Leo Radhitya, S.Kom., M.Cs selaku Kepala Departemen Perekrutan & Pendampingan Tenant INBIS INSTIKI, menyampaikan tujuan dari pelatihan ini.

“Tujuan teman-teman di sini agar bisa belajar bagaimana berjualan online yang diajarkan langsung oleh Shopee yakni Kampus UMKM Shopee Bali,” jelas Made Leo Radhitya, S.Kom., M.Cs. Beliau berharap agar peserta pelatihan yang terdiri dari civitas akademika INSTIKI, pelaku UMKM dan startup, dapat memperoleh keterampilan pemasaran yang relevan dengan perkembangan bisnis di era digital yang kian terfokus pada platform e-commerce.

Sambutan dari Made Leo Radhitya, S.Kom., M.Cs

Made Leo Radhitya, S.Kom., M.Cs juga menekankan pentingnya pelatihan ini bagi mahasiswa INSTIKI agar dapat mempunyai skill untuk ‘mencari uang’ melalui berwirausaha, dan tidak hanya memiliki skill ‘mencari pekerjaan’ saja.

Acara ini menghadirkan Bramantyo Bagus Cemerlang sebagai narasumber. Beliau merupakan Business Development/Event and Partnership for Kampus UMKM Shopee Bali.

Bramantyo Bagus Cemerlang Menjadi Narasumber

Dalam sesi pelatihan, Bramantyo Bagus Cemerlang membahas peluang berjualan online, langkah-langkah Shopee untuk mendukung UMKM, dan strategi pemasaran agar produk dapat mencapai target pasar dengan efektif. Dari tips upload produk hingga pemilihan jasa pengiriman, peserta diberikan wawasan mendalam yang dapat meningkatkan keterampilan pemasaran dan operasional bisnis mereka melalui platform e-commerce.

Dengan adanya kerja sama antara INBIS INSTIKI bersama dengan Kampus UMKM Shopee Bali dalam penyelenggaraan Pelatihan Marketing UMKM Shopee diharapkan dapat memberikan manfaat bagi perkembangan UMKM dan mendorong civitas akademika INSTIKI untuk bisa kreatif berwirausaha memanfaatkan peluang di era digital ini.

Bagikan Bunga Mawar, UKM PIK-M INSTIKI Ajak Masyarakat Cegah HIV & AIDS

Bagikan Bunga Mawar, UKM PIK-M INSTIKI Ajak Masyarakat Cegah HIV & AIDS

Peringati Hari AIDS Sedunia yang jatuh pada Jumat (01/12/2023), UKM PIK-M Janadi Sahwahita Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) mengajak masyarakat untuk bersama-sama mencegah HIV dan AIDS melalui aksi membagikan bunga mawar!

Tepat pada Jumat (01/12/2023), UKM PIK-M Janadi Sahwahita INSTIKI peringati Hari AIDS Sedunia dengan sebuah aksi yang menginspirasi. Segenap anggota dari UKM PIK-M Janadi Sahwahita INSTIKI membagikan 50 tangkai bunga mawar kepada pengendara yang melintas serta masyarakat yang lewat di depan kampus INSTIKI – kampus swasta terbaik di Bali dan Nusa Tenggara sebagai simbol kampanye pencegahan HIV dan AIDS. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat bersama-sama mencegah HIV dan AIDS.

Aksi Membagikan Bunga Mawar

Dalam kegiatan ini, aksi membagikan bunga mawar tidak hanya sebagai simbol estetika, melainkan untuk merepresentasikan harapan atas solidaritas dalam menciptakan lingkungan yang sehat melalui pencegahan HIV dan AIDS. Besar harapan, kegiatan ini tidak hanya dapat mewujudkan kepedulian terhadap isu kesehatan global, tetapi juga secara kolaboratif berupaya mencegah HIV dan AIDS.

Aksi Membagikan Bunga Mawar

Ikuti Sosialisasi, 120 Mahasiswa INSTIKI Penerima Beasiswa Eksternal Dapatkan Akses Pendidikan Agar Makin Berprestasi!

Ikuti Sosialisasi, 120 Mahasiswa INSTIKI Penerima Beasiswa Eksternal Dapatkan Akses Pendidikan Agar Makin Berprestasi

Tepat pada Kamis (30/11/2023), Wakil Rektor III Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menyelenggarakan Sosialisasi Penerima Beasiswa Eksternal INSTIKI yang diikuti oleh 120 mahasiswa penerima beasiswa eksternal bertempat di Aula INSTIKI – kampus swasta terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada segenap mahasiwa penerima beasiswa dari pihak eksternal agar memahami hak dan kewajiban atas beasiswa yang diterima, penyamaan persepsi, serta mewadahi dalam memberikan solusi dari hambatan yang dihadapi oleh mahasiswa penerima beasiswa eksternal.

Sambutan Wakil Rektor III INSTIKI, Ayu Gede Willdahlia, S.E., M.M

Mengawali acara sosialisasi, Ayu Gede Willdahlia, S.E., M.M selaku Wakil Rektor III INSTIKI menyampaikan sambutannya.

“Selamat kepada adik-adik semua yang ada di ruangan ini. Adik-adik adalah mahasiswa terpilih untuk menerima beasiswa dari pihak eksternal,” ungkapnya.

Beliau juga memberikan pesan untuk selalu bersyukur atas penerimaan beasiswa yang diraih, mencermati hak dan kewajiban, serta menekankan pentingnya skala prioritas dalam mengelola waktu antara kegiatan perkuliahan dengan kegiatan lainnya.

Acara dilanjutkan dengan Sosialisasi Penerima Beasiswa Eksternal INSTIKI yang disampaikan oleh Ni Made Astini Rahayu, S.E., M.Ak, selaku KA Biro Kemahasiswaan, INBIS, Humas, dan Kerjasama INSTIKI.

Ni Made Astini Rahayu, S.E., M.Ak Menyampaikan Sosialisasi

Dalam pembahasannya, para peserta mendapatkan penyamaan persepsi tentang definisi beasiswa eksternal, baik dari pemerintah maupun dari pihak swasta sebagai penyelenggara beasiswa ekternal, dan bagaimana INSTIKI berperan sebagai penyalur beasiswa bagi mahasiswa yang memenuhi syarat dan kompetensi untuk ditetapkan sebagai penerima beasiswa eksternal. Beasiswa eksternal yang dikelola oleh INSTIKI meliputi KIP Kuliah, KIP Usulan Masyarakat, Bantuan Biaya Pendidikan (BBP), serta ADik Difabel.

Ia turut berpesan kepada segenap penerima beasiswa eksternal agar dapat mempertahankan serta meningkatkan IPK, aktif dalam organisasi, serta berperan aktif sebagai perwakilan kampus dalam kegiatan dan berbagai lomba. Sehingga nantinya, diharapkan mahasiswa dapat mengembangkan hard skill dan soft skill agar dapat meningkatkan kualitas diri, berkontribusi, dan berdedikasi.

I Made Dwipayana, S.TP  Saat Menyampaikan Sosialisasi

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan oleh Putu Ayu Astrianti, S.E dan I Made Dwipayana, S.TP selaku Staf Administrasi Keuangan INSTIKI yang menyampaikan perihal teknis penyaluran beasiswa eksternal untuk biaya pendidikan, serta Luh Putu Mega Pratami selaku KA Biro Administrasi Akademik Fakultas INSTIKI yang mensosialisasikan prosedur pengajuan KRS bagi penerima beasiswa eksternal pada setiap semester di kampus INSTIKI.

Dengan terselenggaranya rangkaian sosialisasi ini, INSTIKI berkomitmen untuk memberikan dukungan maksimal kepada mahasiswanya. Besar harapan beasiswa eksternal yang diterima oleh mahasiswa INSTIKI dapat menjadi pijakan menuju pencapaian dan prestasi gemilang di masa depan. Selamat belajar, berkontribusi, dan berkembang bersama INSTIKI – kampus IT, bisnis, dan desain terbaik di Bali dan Nusa Tenggara!

Antusiasme Penerima Beasiswa Eksternal dalam Sesi Tanya Jawab

5 Rekomendasi Plugin Figma untuk Memudahkan Designer!

5 Rekomendasi Plugin Figma untuk Memudahkan Pekerjaan Designer!

Banyak platform dan tools yang dapat membantu kamu dalam membuat desain dengan mudah dan cepat. Bagi mahasiswa tentu sudah familiar dengan Figma, yup Figma adalah salah satu software yang sangat populer dikalangan UI/UX designer. Sebagian besar UI/UX designer menggunakan Figma sebagai tools dalam pembuatan User Interface (UI), selain Figma mudah digunakan banyak alasan mengapa Figma sangat populer tentunya karena pluginnya yang mudah diakses dan dapat membantu mempersingkat pekerjaan UI designer dalam membuat sebuah User Interface (UI). Berikut adalah rekomendasi plugin untuk mempermudah kamu dalam membuat User Interface (UI) di Figma.

Auto Grid

Auto Grid (Sumber: Figma)

Auto Grid dapat memudahkan kamu dalam membuat tata letak dengan mudah agar desain lebih rapi dan konsisten dalam waktu singkat. Ini sangat membantu desainer pemula dalam pembuatan tata letak, karena dalam membuat desain UI akan lebih bagus jika tata letaknya konsisten sehingga desain menjadi lebih mudah untuk dipahami.

Unsplash

Unsplash (Sumber: Figma)

Plugin Unsplash memungkinkan akses langsung ke dalam koleksi gambar yang terdapat di Unsplash, memudahkan pengguna untuk mencari gambar dengan mudah tanpa perlu mendownload gambar terlebih dahulu, cara menggunakannya juga sangat mudah cocok untuk pemula.

Color Palettes

Color Palettes (Sumber: Figma)

Salah satu plugin yang direkomendasikan adalah Color Palettes, karena plugin ini dapat mempermudah desainer mengakses palet warna yang telah ditentukan sebelumnya atau dapat mengambil warna palet dari berbagai sumber sehingga dapat mempersingkat waktu desainer dalam pembuatan palet warna untuk user interface.

Material Design Icons

Material Design Icons (Sumber: Figma)

Plugin Material Design Icons dapat menyediakan akses ke ikon-ikon berbasis Material Design yang dapat digunakan dalam proses pembuatan user interface memudahkan dalam mencari ikon karena tanpa harus meninggalkan aplikasi Figma itu sendiri dan juga ikon-ikon dalam plugin ini sudah sesuai dengan pedoman desain Material Design yang saat ini masih dikembangkan oleh Google.

StorySet

StorySet (Sumber: Figma)

Yang terakhir adalah StorySet. Plugin ini juga sangat direkomendasikan buat kamu membuat tampilan yang menarik karena plugin ini menyediakan koleksi vektor, ilustrasi dan elemen desain lainnya yang dapat membantu kamu dalam pembuatan user interface yang menarik.

Nah itu dia plugin yang direkomendasikan agar dapat mempermudah pekerjaan para desainer. Tentu banyak plugin yang terus bermunculan di Figma yang akan kita bahas di artikel selanjutnya, stay tuned ya! (RMDYH).

HIMA-TI INSTIKI Undang Content Creator Yudist Ardhana Bahas Fenomena Media Sosial!

HIMA-TI INSTIKI Undang Content Creator Yudist Ardhana Bahas Fenomena Media Sosial!

Minggu (12/11/2023), Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (HIMA-TI INSTIKI) sukses menggelar Seminar Nasional yang bertajuk “Social Media Shape Society: From Hashtags to Real-world Impact” dengan mengundang Yudist Ardhana. Acara ini berlangsung di Aula INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Berlangsung secara hybrid, Seminar Nasional ini bertujuan untuk mengupas secara mendalam bagaimana media sosial memiliki dampak luas terhadap masyarakat dan bagaimana tren serta gerakan yang dimulai dari media sosial mampu menciptakan perubahan nyata dalam kehidupan sehari-hari.

Yudist Ardhana Menjadi Narasumber Seminar Nasional

Yudistira Ardhana, S.Sn., S.H atau yang lebih dikenal dengan Yudist Ardhana menjadi narasumber dalam Seminar Nasional kali ini. Ia adalah seorang content creator yang telah memiliki lebih dari 16 juta subscribers di platform YouTube, 1,6 juta followers di Instagram, serta 3,4 juta followers di TikTok.

Yudist Ardhana membahas secara mendalam bagaimana media sosial tidak hanya menciptakan tren, tetapi juga membentuk perubahan nyata di kehidupan sehari-hari.

Antusiasme Saat Peserta Bertanya kepada Narasumber

Antusiasme positif para peserta baik yang hadir langsung di Aula INSTIKI maupun yang bergabung melalui Zoom Meetings sangat terasa disepanjang acara Seminar Nasional berlangsung. Seminar Nasional ini tidak hanya menjadi acara yang menghadirkan narasumber inspiratif, namun juga menjadi acara yang mengajak para peserta untuk memperkuat kesadaran akan dampak media sosial itu sendiri.

Melalui terselenggaranya Seminar Nasional ini, besar harapan para peserta dapat menjadi agen perubahan yang positif dalam masyarakat yang semakin berwawasan dan paham akan dampak dari media sosial. Selain itu, turut dapat menjadi langkah awal untuk lebih memahami, mengkritisi, dan memanfaatkan media sosial secara bijaksana untuk membawa perubahan yang lebih positif.

Seminar Nasional “Social Media Shape Society: From Hashtags to Real-world Impact”

Lulus Tanpa Skripsi, Mahasiswa Prodi TI INSTIKI Tuntaskan S1 dengan Jalur Publikasi Internasional!

Lulus Tanpa Skripsi, Mahasiswa Prodi TI INSTIKI Tuntaskan S1 dengan Jalur Publikasi Internasional!

Tepat pada Rabu (08/11/2023), Ni Putu Juni Rahayu Dewi, mahasiswa Teknik Informatika, berhasil menuntaskan jenjang S1 di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) melalui jalur publikasi International Conference on Cyber and IT Service Management (CITSM) 2023 dengan penelitian yang berjudul “Application of Long Short-Term Memory (LSTM) and Gated Recurrent Unit (GRU) Algorithm in Gold Price Prediction.” Juni Rahayu membuktikan bahwa menyelesaikan jenjang S1 di INSTIKI tidak hanya dapat diselesaikan melalui jalur skripsi, melainkan dapat pula melalui jalur publikasi!

“Berawal dari Bank Dunia yang mengatakan bahwa harga emas akan naik pada tahun 2023 karena pengaruh dari melemahnya nilai Dolar AS, perang Rusia dan Ukraina yang terus berlanjut, serta tingkat inflasi yang tinggi. Sehingga, penelitian ini dilakukan untuk membantu investor dan pelaku pasar keuangan dalam mengambil keputusan yang baik dalam melakukan investasi,” jelas Juni Rahayu.

Dengan judul penelitian “Application of Long Short-Term Memory (LSTM) and Gated Recurrent Unit (GRU) Algorithm in Gold Price Prediction”, penelitian yang dilakukan tersebut bertujuan untuk memprediksi harga emas dunia dengan menggunakan dua algoritma Deep Learning, yaitu algoritma Long Short Term Memory (LSTM) dan algoritma Gated Reccurent Unit (GRU).

Ir. Ni Luh Wiwik Sri Rahayu G, S.Kom., M.Kom. IPM selaku Pembimbing 1

Juni Rahayu mengungkapkan bahwa penelitian yang telah dipublikasikan secara internasional ini cukup menantang, namun dapat dituntaskan dengan sangat baik berkat bimbingan serta dukungan dari Ir. Ni Luh Wiwik Sri Rahayu G, S.Kom., M.Kom. IPM selaku Pembimbing 1, dan I Wayan Dharma Suryawan, S.Kom., M.Cs selaku Pembimbing 2.

Juni Rahayu membuktikan bahwa menyelesaikan jenjang S1 di INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara tidak hanya dapat diselesaikan melalui jalur skripsi, melainkan dapat pula melalui jalur publikasi.

Lulus Tanpa Skripsi, Mahasiswa Prodi TI INSTIKI Tuntaskan S1 dengan Jalur Publikasi Internasional!

4 Tips Agar Bisnis Online Semakin Menguntungkan

4 Tips Agar Bisnis Online Semakin Menguntungkan

Buat kamu yang sedang merintis bisnis online, INSTIKI punya 4 tips and tricks untuk bisnis online-mu agar semakin menguntungkan!

Memulai berbisnis tidak hanya memerlukan modal finansial, tetapi juga kreativitas dan mental yang kuat. Berikut adalah tips and tricks untuk mengembangkan usaha dan meraih kesuksesan diawal merintis bisnis, simak ya!

Atur Strategi Perencanaan Bisnis

Tips yang pertama adalah memastikan bahwa bisnismu punya perencanaan bisnis yang tepat. Dengan strategi dan segmentasi pasar yang tepat, kamu dapat mengukur peluang dalam niche market.

Dengan menentukan niche market se-spesifik mungkin, kamu berpeluang untuk menarik pembeli sebanyak mungkin. Sebab, pembeli cenderung tidak menemukan apa yang mereka butuhkan di tempat lain. Kamu juga tidak perlu bersaing dengan kompetitor yang lebih umum, sehingga kamu dapat segera menemukan pelanggan yang loyal terhadap bisnismu.

Pisahkan Rekening Usaha dengan Rekening Pribadi

Aturlah keuangan usaha dengan memisahkan rekening khusus usaha dan pribadi. Ini membantumu memantau secara jelas modal, penghasilan, dan pengeluaran usaha. Pisahkan uang pribadi dan usaha agar cashflow tetap lancar tanpa memengaruhi keuangan pribadi.

Kembangkan Konten Kreatif dan Live di Media Sosial

Konten kreatif adalah strategi promosi yang efektif di era ini . Buat konten yang sesuai dengan identitas brand dan sesuaikan dengan platformnya. Posting foto kreatif di Instagram dan video menarik di TikTok dapat meningkatkan daya tarik produk kamu. Konten yang baik menjadi salah satu kunci kesuksesan dalam menjual produk secara online. Selain membuat konten, kamu juga bisa maksimalkan dengan live di media sosial seperti TikTok ataupun Instagram, nih!

Buat Promo Menarik

Siapa sih yang nggak suka promo? Promo yang menarik dapat mendorong para calon pembeli untuk berbelanja di platform online yang kamu kelola, seperti Shopee, Tokopedia, ataupun yang lainnya.

Eits, kamu juga perlu memikirkan strategi agar pembeli tersebut jadi pelanggan tetap. Jangan sampai pembeli datang hanya saat promo saja. Jika begitu, kamu perlu usaha yang lebih ekstra agar keuntungan yang ada dapat menutupi biaya promo.

Supaya pembeli jadi langganan tetap, kamu perlu memperhatikan ‘after sales‘. Misalanya, kamu bisa menawarkan program loyalitas seperti kartu member agar pembeli kembali bertransaksi di bisnismu, mengembangkan produkmu kembali, menjaga kualitas produk, dan yang lainnya dengan tujuan agar pelanggan dapat semakin loyal kepada bisnismu.

Itulah tips and tricks dari kampus bisnis terbaik di Bali – Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI). Kamu pengen makin jago berbisnis di era digital ini? Salah satu cara terbaik untuk menguasai seluk-beluk bisnis digital, adalah dengan melanjutkan studi di jurusan S1 Bisnis Digital di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI)!

Baca juga: Yuk Mengenal Lebih Dalam Program Studi Bisnis Digital INSTIKI!

3 Bahasa Pemrograman Terpopuler Tahun 2023, Apa Saja?

3 Bahasa Pemrograman Terpopuler Tahun 2023, Apa Saja?

Dunia teknologi terus berkembang pesat, termasuk pula dalam dunia pemrograman. Di tahun 2023, sejumlah bahasa pemrograman mendominasi menjadi bahasa pemrograman terpopuler para pengembang. Berikut adalah 3 bahasa pemrograman terpopulerdi tahun 2023!

Python

Python terus mendominasi sebagai bahasa pemrograman yang paling ramah pemula. Mudah dimengerti dan sintaksisnya yang bersahabat membuatnya menjadi pilihan utama untuk mereka yang baru belajar pemrograman. Python digunakan dalam berbagai bidang seperti pengembangan web, kecerdasan buatan (AI), analisis data, dan banyak lagi.

JavaScript

JavaScript menjadi bahasa yang sangat populer, terutama dalam pengembangan web. Sebagian besar situs web yang kita kunjungi menggunakan JavaScript untuk memberikan pengalaman interaktif kepada pengguna. Belajar JavaScript memberikan kemampuan untuk membuat halaman web yang dinamis dan responsif. Salah satu fakta menarik, Facebook, LinkedIn, dan bahkan Google menggunakan JavaScript, lho!

Java

Java tetap menjadi bahasa pemrograman yang tangguh dan serbaguna. Java digunakan dalam pengembangan aplikasi mobile (Android), perangkat lunak perusahaan, dan solusi perangkat lunak berbasis server. Keunggulan Java terletak pada portabilitasnya, yang memungkinkan program yang ditulis dalam Java dapat dijalankan di berbagai platform.

Itulah tiga bahasa pemrograman terpopuler di tahun 2023. Jadi, jika kamu tertarik untuk memasuki dunia pemrograman, itulah bahasa yang perlu kamu perhatikan dan pelajari.

Ingin mempelajari tiga bahasa pemrograman terpopuler tersebut? Yuk kuliah di Bali di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI). Biar kamu makin jago programming!

INSTIKI memiliki program studi S1 Teknik Informatika yang belajar seluk-beluk coding, membentukmu menjadi sarjana expert jadi professional IT ataupun technopreneur. Program studi Teknik Informatika INSTIKI adalah program studi yang mempelajari tentang ilmu komputer, teknologi perangkat lunak, sampai pada aplikasinya di dunia industri. Pada program studi Teknik Informatika tidak hanya mempelajari konsep dan teori saja, namun juga praktik secara langsung di dunia kerja yang sesungguhnya. Yuk kuliah di Bali di INSTIKI, professional IT entrepreneur campus!

Sosialisasi Prestasi Mahasiswa: INSTIKI Siap Dukung Mahasiswa Raih Prestasi!

Sosialisasi Prestasi Mahasiswa: INSTIKI Siap Dukung Mahasiswa Raih Prestasi!

Dalam upaya meningkatkan prestasi civitas akademika INSTIKI, Departemen Prestasi Mahasiswa Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menggelar acara “Sosialisasi Prestasi Mahasiswa INSTIKI”, Sabtu (04/11/2023) bertempat di Aula INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Kegiatan sosialisasi ini dipaparkan langsung oleh KA Departemen Prestasi Mahasiswa INSTIKI, Devi Valentino Waas, S.Si., M.Cs dengan tujuan untuk memberikan informasi tentang berbagai ajang kompetisi agar dapat menggali serta dan memaksimalkan potensi mahasiswa dalam meraih prestasi, baik di tingkat regional, nasional, maupun internasional.

Peserta Sosialisasi Prestasi Mahasiswa INSTIKI

Mengawali pemaparan, Devi Valentino Waas, S.Si., M.Cs menunjukkan berbagai pencapaian prestasi yang telah diraih oleh mahasiswa INSTIKI selama tahun 2023. Hal tersebut disampaikan agar mahasiswa INSTIKI termotivasi untuk berprestasi serta memiliki kesempatan yang sama untuk meraih prestasi yang didukung oleh INSTIKI.

Beragam jenis kompetisi atau perlombaan terbuka bagi mahasiswa, baik di bidang non akademik seperti seni, olahraga, maupun dalam bidang akademik seperti penelitian dan inovasi. Dijelaskan pula beragam kompetisi mulai dari Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM), Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang TIK (GEMASTIK), Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES), Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS), serta Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS), dan masih banyak lagi.

Penyampaian dari Wakil Rektor III INSTIKI, Ayu Gede Willdahlia, S.E., M.M

Wakil Rektor III INSTIKI, Ayu Gede Willdahlia, S.E., M.M, juga memberikan penjelasan tentang dukungan penuh yang diberikan oleh INSTIKI kepada mahasiswa. Selain mendukung dalam pembiayaan perlombaan, mahasiswa juga akan mendapatkan bimbingan dan mentoring. Lebih lanjut, Ayu Gede Willdahlia mengungkapkan bahwa mahasiswa yang berhasil meraih prestasi akan diberikan beasiswa oleh INSTIKI. Dukungan tersebut merupakan komitmen INSTIKI dalam menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan dan keberhasilan mahasiswa dalam meraih prestasi.

Jadi Relawan, KSR PMI Unit INSTIKI Terjun Langsung Bantu Pemadaman Kebakaran di TPA Suwung

Relawan KSR PMI Unit INSTIKI

Terjun langsung ke lapangan, KSR PMI Unit Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menjadi relawan untuk membantu memadamkan kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung di Kota Denpasar, Bali!

Berdasarkan arahan dari Wakil Walikota Denpasar I Kadek Agus Arya Wibawa, S.E., M.Si yang sekaligus merupakan Ketua Pengurus PMI Kota Denpasar, melalui Wakil Ketua Pengurus dan Sekretaris Pengurus Bidang Penanggulangan Bencana bekerja sama dengan Relawan PMI di unit perguruan tinggi se-Kota Denpasar termasuk salah satunya KSR PMI Unit INSTIKI untuk membantu pemadaman kebakaran di TPA Suwung.

Relawan Membantu dalam Memadamkan Kebakaran di TPA Suwung

KSR PMI Unit INSTIKI turut serta menjadi relawan pada sebelum masa Tanggap Darurat Bencana (TDB) dan saat masa TDB pada Kamis (14/10/2023) sampai dengan Rabu (08/11/2023). Sekitar 50 relawan terjun langsung ke lapangan untuk ikut serta membantu memadamkan api, membagikan masker dan air minum, serta membantu posko dalam pengangkutan logistik yang diperlukan dalam penanggulangan kebakaran.

Relawan Membantu dalam Memadamkan Kebakaran di TPA Suwung

Apolinaris Apetro Cruice, selaku Koordinator dari KSR PMI Unit INSTIKI, mengungkapkan bahwa meskipun sebelumnya KSR PMI Unit INSTIKI pernah menjadi relawan dalam penanganan banjir, tanah longsor, dan gempa bumi, namun pengalaman menjadi relawan dalam upaya pemadaman kebakaran di TPA Suwung menjadi pengalaman baru bagi KSR PMI Unit INSTIKI. Walaupun demikian, para relawan tetap memberikan dedikasi terbaik mereka untuk membantu penanganan pemadaman kebakaran di TPA Suwung.

Dengan turut sertanya civitas akademika INSTIKI melalui KSR PMI Unit INSTIKI menjadi relawan, diharapkan dapat memberikan aksi nyata dalam membantu pemadaman kebakaran di TPA Suwung serta memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat luas.

Relawan Ikut Serta Membagikan Masker kepada Masyarakat yang Berdampak