Tampil di DTIK Festival 2024, Produk Inovasi Civitas INSTIKI Menyita Perhatian Walikota Denpasar!

Pembukaan DTIK Festival 2024

Produk teknologi inovasi ciptaan civitas akademika Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) tampil dalam Denpasar Teknologi Informasi Komunikasi Festival (DTIK Festival) Tahun 2024 yang bertema “Technology for Better Networking”, Kamis (21/03/2024) sampai dengan Sabtu (23/03/2024) di Dharma Negara Alaya (DNA). Antusiasme sangat tinggi, produk inovasi civitas INSTIKI mencuri perhatian Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, S.E!

DTIK Festival 2024 dibuka langsung oleh Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, S.E pada Kamis (21/03/2024). Gelaran ini menghadirkan sebuah festival teknologi di Kota Denpasar yang tidak hanya sebagai ruang ekshibisi, namun juga sebagai sarana edukasi, penyaluran talenta, serta ajang bertukar gagasan mengenai dunia digital.

Dalam gelaran acara Pameran DTIK Festival 2024, INSTIKI kembali menampilkan beragam produk teknologi inovasi ciptaan civitas akademikanya. Produk inovasi tersebut menggabungan bidang teknologi untuk mendukung sektor pariwisata hingga budaya.

Ragam Produk Inovasi Civitas INSTIKI Tampil dalam Pameran DTIK Festival 2024

Dr. I Made Marthana Yusa, S.Ds., M.Ds selaku Ketua Pelaksana DTIK Festival 2024 INSTIKI menjelaskan bahwa produk yang ditampilkan di Pameran DTIK Festival 2024 merupakan kolaborasi dari civitas akademika INSTIKI, yang meliputi para dosen serta mahasiswa INSTIKI.

“Karya yang ditampilkan mulai dari Digi Prasta (Digitalisasi Prasasti dan Virtual Tour Museum Bali), sebuah inovasi yang dikembangkan untuk mendigitalisasikan prasasti dan virtual tour 360 pada Desa Batuan. Melalui inovasi ini, dapat menjelajahi indahnya visual arsitektur dari setiap bangunan pelinggih hingga informasi penjelasannya dengan cara yang mutakhir. Juga ditampilkan Tempat Sampah Pintar untuk mewujudkan layanan Bumdes berbasis green economy. Kedua karya tersebut telah berhasil meraih Pendanaan Matching Fund Kedaireka 2023,” jelasnya.

Antusiasme Para Siswa Mencoba Produk Inovasi Civitas INSTIKI

Di samping itu, turut dipamerkan game Satria Indonesia yang telah tersedia di Google Playstore yang berhasil meraih pendanaan dari Nyatakan.Id, dan EndekGAN, sebuah model Deep Learning Generative Adversarial Network untuk sintesis motif. Selain itu, dalam rangka Pengabdian kepada Masyarakat (PKM), INSTIKI menampilkan PKM yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pemasaran Madu Lebah Klanceng melalui pemberdayaan UMKM Raya Honei Sibetan yang dikelola oleh tuna wicara, serta membantu meningkatan kesejahteraan nelayan melalui pengelolaan pengeringan ikan berbasis Internet of Things (IoT) di kelompok nelayan Seraya Timur, Karangasem, Bali.

Antusiasme Para Siswa Mencoba Produk Inovasi Civitas INSTIKI

Kreatif dan inovatifnya karya-karya civitas akademika INSTIKI ini tidak hanya menyita perhatian para pengunjung secara umum, melainkan juga mendapatkan perhatian dari Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, S.E.

“Jadi ketika Pak Walikota beserta jajarannya mengunjungi Pameran INSTIKI, Beliau sangat tertarik dengan Digi Prasta (Digitalisasi Prasasti dan Virtual Tour Museum Bali). Beliau tertarik dengan teknologi inovasi yang kita sampaikan,” jelas Dr. I Made Marthana Yusa, S.Ds., M.Ds.

“Kita mendapat kabar gembira bahwa Pak Walikota ingin mengajak kita kerja sama untuk mendigitalisasi warisan budaya Denpasar. Kedepan akan ada komunikasi lebih lanjut terkait kerja sama antara INSTIKI dengan Kota Denpasar tersebut,” lanjutnya.

Dosen INSTIKI, Ida Bagus Ary Indra Iswara, S.Kom., M.Kom Menjelaskan Produk Inovasi Civitas INSTIKI kepada Walikota Denpasar

Walikota Denpasar mengungkapkan bahwa inovasi yang ditampilkan kampus salah satunya INSTIKI sangatlah luar biasa dalam memberikan edukasi. Beliau juga menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Denpasar tidak hanya memberikan ruang pada pameran, tetapi juga memberikan ruang agar inovasi tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

Selain mengambil bagian dalam pameran, civitas INSTIKI juga turut serta dalam workshop sebagai peserta, serta aktif mengikuti berbagai lomba yang diselenggarakan dalam DTIK Festival 2024. Keikutsertaan civitas akademika INSTIKI dalam rangkaian DTIK Festival 2024 ini merupakan wujud semangat dan dedikasi dalam mengembangkan kemampuan dan meraih prestasi.

Tidak berhenti sampai di sini saja, civitas akademika INSTIKI mulai dari tenaga pendidik, kependidikan, hingga mahasiswa, turut berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Denpasar, perguruan tinggi, serta stakeholder untuk mensukseskan gelaran acara DTIK Festival 2024. -(PDM)

Sebagian Tim INSTIKI dalam DTIK Festival 2024

Tingkatkan Kompetensi Dosen TI – Pariwisata INSTIKI, Prodi TI Gelar Workshop!

Tingkatkan Kompetensi Dosen TI – Pariwisata INSTIKI, Prodi TI Gelar Workshop!

Dalam upaya meningkatkan kompetensi dosen, Program Studi Teknik Informatika Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menyelenggarakan Workshop/In House Training yang bertajuk “Penyelarasan Teknologi Informasi dalam Mendukung Industri Pariwisata” pada Kamis (14/03/2024) di Ruang 210 Kampus INSTIKI.

Workshop diawali dengan sambutan pembuka dari I Gede Iwan Sudipa, S.Kom., M.Cs, selaku Sekretaris Program Studi Teknik Informatika INSTIKI. Beliau menegaskan pentingnya para dosen INSTIKI khususnya pengampu mata kuliah pada Program Studi Teknik Informatika – Pariwisata dalam memperkuat wawasan keilmuan terkait dengan topik yang diangkat, yaitu penyelarasan teknologi informasi dalam mendukung industri pariwisata. Hal ini diharapkan agar ilmu yang diperoleh dapat dibagikan dan diterapkan kepada mahasiswa INSTIKI sesuai dengan kebutuhan dunia industri yang sesungguhnya.

Sambutan dari I Gede Iwan Sudipa, S.Kom., M.Cs

Workshop ini menghadirkan dua narasumber berpengalaman sekaligus inspiratif, Wayan Astika, S.E., Ak seorang Financial Controller di Harper Kuta Hotel, serta I Kadek Agus Bisena, S.Pd., M.Agb yang merupakan Resort Manager di Adiwana Unagi Suites Ubud.

Materi pertama disampaikan oleh Wayan Astika, S.E., Ak mengenai topik “Accounting for Hospitality Industry.” Dalam pemaparannya, Beliau secara rinci membahas mulai dari definisi akuntansi, siklus akuntansi, serta peran dan keunikan akuntansi dalam industri perhotelan. Diskusi juga meliputi topik penting seperti anggaran, hotel tax, teknologi informasi pariwisata di hotel, ragam program aplikasi hotel, dan peluang kerja di industri perhotelan.

Penyampaian dari Wayan Astika, S.E., Ak

“Senang sekali bisa berdiskusi dengan teman-teman para akademisi dari kampus INSTIKI mengenai topik akuntansi untuk hotel dan industri pariwisata. Keselarasan antara kampus dan dunia industri harus selalu dijaga agar mutu mahasiswa didik bisa bersaing dan segera diserap di pasar bursa kerja. Sukses terus INSTIKI,” ungkapnya.

Kegiatan dilanjutkan oleh I Kadek Agus Bisena, S.Pd., M.Agb yang membahas mengenai “Teknologi Informasi dalam Industri Pariwisata.” Pembahasan mengenai paradigma teknologi dalam industri pariwisata, klasifikasi industri pariwisata, peran teknologi, teknologi pendukung operasional hotel, sampai peluang dan tantangan dalam industri ini menjadi materi penting yang didiskusikan dalam kegiatan ini.

I Kadek Agus Bisena, S.Pd., M.Agb Saat Menyampaikan Materi

Dengan diselenggarakannya workshop ini, diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dosen Program Studi Teknik Informatika – Pariwisata di kampus INSTIKI sehingga dapat menciptakan lulusan yang siap bersaing dan memberikan kontribusi positif di industri pariwisata dan perhotelan. –(PDM)

Antusiasme Peserta Workshop Berdiskusi dengan Narasumber

ITS & INSTIKI Gelar Diskusi Kerja Sama, Tingkatkan Kualifikasi Dosen S3 di Kampus INSTIKI

ITS & INSTIKI Gelar Diskusi Kerja Sama, Tingkatkan Kualifikasi Dosen S3 di Kampus INSTIKI

Hadir langsung ke kampus Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) bersama dengan INSTIKI melaksanakan Diskusi Peningkatan Kualifikasi Dosen dengan Membuka Peluang Kerja Sama pada Program Doktor (S3) Ilmu Komputer di ITS. Kegiatan diskusi tersebut berlangsung pada Rabu (07/03/2024) bertempat di Ruang 210 Kampus INSTIKI.

Pada kesempatan kali ini hadir langsung Prof. Daniel Oranova Siahaan, S.Kom. M,Sc, PD.Eng bersama dengan tim dari ITS. Para dosen INSTIKI turut serta menghadiri diskusi yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kualifikasi tenaga pengajar INSTIKI melalui diskusi kerja sama antara kedua institusi pendidikan, ITS dan INSTIKI.

Sambutan dari Ir. I Nyoman Buda Hartawan, S.Kom., M.Kom selaku Direktur Pengembangan Pendidikan INSTIKI mengawali diskusi. Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh tim dari ITS mengenai peningkatan kualifikasi dosen dengan membuka peluang kerja sama pada Program Doktor (S3) Ilmu Komputer di ITS. Selain itu, testimoni terkait program tersebut di ITS juga dibagikan langsung oleh para alumnusnya, dan rangkaian kegiatan ditutup dengan sesi diskusi serta tanya jawab.

Penyampaian Materi oleh Tim dari ITS

ITS menghadirkan peluang kerja sama yang dapat memberikan kesempatan kepada para dosen untuk mengejar gelar S3. Antusiasme positif dan minat para dosen INSTIKI untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yakni Program Doktor (S3) sangatlah tinggi, sehingga program dari kerja sama yang diusung ini dapat menjadi salah satu solusi yang didiskusikan.

Melalui diskusi kerja sama antara ITS dan INSTIKI ini diharapkan tidak hanya membuka peluang bagi para dosen untuk meningkatkan kualifikasinya tetapi juga memberikan kontribusi positif terhadap kualitas pendidikan yang diberikan kepada mahasiswa INSTIKI. Besar harapan, diskusi ini dapat menciptakan langkah menuju peningkatan mutu tenaga pengajar serta meningkatkan kualitas pendidikan di kampus INSTIKI – kampus IT, bisnis, dan desain terbaik di Bali dan Nusa Tenggara. –(PDM)

Kenalan dengan Email Marketing, yuk!

Kenalan dengan Email Marketing, yuk!

Dalam era digital yang terus berkembang, pemasaran melalui email atau yang lebih dikenal sebagai email marketing menjadi salah satu strategi untuk berkomunikasi dengan audiens dengan lebih dekat. Civitas INSTIKI, yuk berkenalan dengan konsep email marketing, manfaat, kekurangan, dan cara penggunaannya yang efektif.

Apa Itu Email Marketing?

Email marketing adalah strategi pemasaran digital yang melibatkan pengiriman pesan melalui email kepada sekelompok orang atau pelanggan potensial. Pesan yang dikirim dapat berupa promosi produk, informasi terbaru, penawaran khusus, atau konten bernilai. Tujuan utama dari email marketing adalah untuk membangun hubungan dengan pelanggan, meningkatkan loyalitas, dan meningkatkan penjualan atau konversi.

Manfaat Email Marketing

Berikut ini adalah manfaat ketika menjalankan email marketing, yaitu sebagai berikut:

  • Targeted Communication: email marketing memungkinkan pengirim untuk menargetkan pesan kepada segmen tertentu dari audiensnya, membuat komunikasi lebih relevan dan personal.
  • Cost-Effective: Dibandingkan dengan beberapa strategi pemasaran lainnya, email marketing tergolong sangat cost-effective. Pengiriman email tidak memerlukan biaya besar, dan hasilnya dapat diukur dengan baik.
  • Meningkatkan Loyalitas Pelanggan: Dengan memberikan informasi berguna, penawaran eksklusif, atau konten khusus kepada pelanggan melalui email, bisnis dapat meningkatkan tingkat kepuasan dan loyalitas pelanggan.
  • Analisis dan Pengukuran: Email marketing memberikan kemampuan untuk menganalisis dan mengukur efektivitas kampanye dengan statistik seperti tingkat buka, tingkat klik, dan tingkat konversi.
  • Personalisasi Konten: Dengan data yang tepat, email marketing memungkinkan personalisasi konten, sehingga pesan yang disampaikan lebih sesuai dengan kebutuhan dan preferensi penerima.

Kekurangan Email Marketing

Meskipun email marketing memiliki banyak manfaat, namun ada beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan:

  • Potensi Spam: Salah satu kelemahan utama email marketing adalah risiko pesan dianggap sebagai spam. Jika tidak dikelola dengan baik, email marketing dapat menyebabkan pesan yang tidak diinginkan, menyebabkan pelanggan mengabaikan atau bahkan memblokir alamat email pengirim.
  • Penurunan Tingkat Respons: Seiring dengan peningkatan penggunaan email untuk keperluan pemasaran, tingkat respons terhadap email dapat menurun. Banyak pelanggan yang mungkin mengabaikan atau menghapus pesan tanpa membacanya, terutama jika merasa terlalu sering menerima email marketing.
  • Keterbatasan Kreativitas Visual: Email biasanya memiliki batasan dalam hal kreativitas visual. Desain email perlu dioptimalkan agar dapat dibaca dengan baik di berbagai perangkat, dan beberapa elemen kreatif mungkin tidak terlihat dengan baik di beberapa platform atau email client.
  • Tantangan di Era Mobile: Dengan penggunaan perangkat mobile yang terus meningkat, tampilan email pada perangkat seluler menjadi krusial. Beberapa email mungkin tidak dioptimalkan untuk tampilan mobile, menyebabkan pengalaman pengguna yang kurang baik.
  • Pergeseran Fokus Pengguna: Dengan adanya media sosial dan bentuk pemasaran digital lainnya, perhatian pengguna dapat terbagi. Beberapa orang mungkin lebih memilih mendapatkan informasi melalui platform lain, membuat tantangan untuk menarik perhatian melalui email marketing.

Cara Menggunakan Email Marketing secara Efektif

Berikut adalah cara menggunakan email marketing secara efektif, yaitu sebagai berikut:

  • Bangun Daftar Pelanggan yang Berkualitas: Mulailah dengan membangun daftar pelanggan yang berkualitas. Pastikan untuk mendapatkan izin dari pelanggan sebelum mengirimkan email kepada mereka.
  • Personalisasi Pesan: Gunakan nama penerima dalam pesan dan personalisasi konten sesuai dengan preferensi dan riwayat pembelian mereka.
  • Frekuensi yang Tepat: Tentukan frekuensi pengiriman email yang sesuai agar tidak memberikan kesan spam. Lakukan riset terkait perilaku pelanggan.
  • Desain yang Menarik: Desain email yang menarik dan responsif sangat penting. Pastikan email dapat dibaca dengan baik di berbagai perangkat.
  • Pemilihan Waktu yang Tepat: Pilih waktu pengiriman yang efektif berdasarkan analisis perilaku pelanggan. Waktu pengiriman yang baik dapat meningkatkan tingkat buka dan respons.
  • Pengukuran dan Analisis: Lakukan pengukuran dan analisis terhadap hasil kampanye Email Marketing. Pelajari data dan feedback untuk meningkatkan strategi di masa mendatang.

Email marketing merupakan alat pemasaran yang dapat memberikan dampak bagi bisnis. Dengan pendekatan yang bijak, personalisasi yang tepat, dan pengelolaan kampanye yang efektif, email marketing dapat menjadi sarana yang sangat efisien untuk berkomunikasi dengan pelanggan dan mencapai tujuan pemasaran.

Buat kamu yang tertarik di bidang marketing dan bisnis digital, kamu dapat memulainya dengan berkuliah di kampus bisnis terbaik di Bali yakni di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI). INSTIKI adalah perguruan tinggi terkemuka yang berlokasi di Denpasar Bali yang telah terakreditasi nasional dan tersertifikasi internasional. INSTIKI memiiliki salah satu jurusan favorit, yakni S1 Bisnis Digital. Yuk, kepoin tentang Bisnis Digital di sini!

Inilah 4 Dampak Begadang, Mahasiswa Wajib Tahu!

Inilah 4 Dampak Begadang, Mahasiswa Wajib Tahu!

Sebagai mahasiswa, ‘begadang’ pasti menjadi kata yang akrab denganmu. Bener nggak!? Dari nugas, maen game, sampai nonton drakor jadi kegiatan wajib di malam hari yang sering kali menggantikan waktu tidur.

Civitas INSTIKI, walapun terdengar sepele. Ternyata begadang memiliki dampak buruk bagi tubuh dan kesehatanmu. Nah, mari kita bahas bareng-bareng, karena ternyata ada inilah dampak begadang yang wajib untuk mahasiswa ketahui!

Menghancurkan Fokus dan Produktivitas

Begadang bisa membuat otak menjadi lambat dan kurang fokus, apalagi begadang dapat membuatmu mengantuk saat perkuliah berlangsung. Inilah efek dari kurang tidur. Bayangkan saja, semalam begadang untuk mengerjakan tugas, tetapi pas kuliah, mata melotot kayak zombie, fokus ilang, dan materi jadi nggak masuk. Akhirnya, merugikan diri sendiri, nih!

Risiko Kena Penyakit

Eh, tapi beneran, loh! Begadang bisa ngerusak sistem imun tubuh kita. Sistem kekebalan tubuh menjadi rapuh, dan kita lebih rentan terkena penyakit. Jadi, kalau mau tubuh tetap fit, nggak ada salahnya tidur cukup dan menghindari begadang.

Mood Jadi Gampang Berubah-ubah

Begadang bikin mood jadi nggak stabil. Makanya, kalau kamu tiba-tiba jadi marah-marah atau murung, bisa jadi efek dari kurang tidur. Emosi yang nggak stabil ini bisa ngerusak hubunganmu dengan orang terdekat sampai performa akademis, loh!

Risiko Gangguan Metabolisme

Selain ngerusak fokus dan imun tubuh, begadang juga bisa ngacauin metabolisme. Proses penyerapan gula darah menjadi tidak efisien, dan risiko diabetes jadi meningkat. Wah, ini serius banget, guys! Jadi, jangan biarkan begadang jadi kebiasaan, ya.

Nah, itu dia empat dampak begadang yang harus kamu ketahui sebagai mahasiswa. Memang sih, tugas-tugas numpuk dan deadline sedang ngejar, tetapi kesehatan tetap nomor satu. –(PDM)

DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI: Siapkan Regenerasi Kepalangmerahan!

DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI: Siapkan Regenerasi Kepalangmerahan!

Dalam upaya menyiapkan regenerasi kepalangmerahan, KSR-PMI Unit Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menyelenggarakan DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI yang bertajuk “Satu Palang Merah, Satu Komitmen, Membentuk Satu Karakter Berkualitas Melalui Semangat Persatuan Sukarela.”

DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI merupakan kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Dasar Korps Sukarela Palang Merah Indonesia Unit INSTIKI Angkatan XV Tahun 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan kepalangmerahan, menumbuhkan dan mendidik relawan baru KSR PMI Unit INSTIKI agar siap mengemban tugas dan kegiatan kemanusiaan, serta sebagai wujud regenerasi kepemimpinan KSR PMI Unit INSTIKI yang baru.

Penyampaian Materi dalam DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI 

DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI diselenggarakan dengan menempuh silabus 120 jam secara bertahap. Bertempat di kampus INSTIKI, acara diawali pada Selasa (23/01/2024) sampai Senin (29/01/2024) dengan menyelenggarakan DIKLATDAS Indoor beragendakan pembelajaran yang dipandu langsung oleh pemateri.

Sesi Simulasi Praktik dalam DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI

Tak berhenti sampai di sana saja, acara dilanjutkan pada Rabu (31/01/2024) hingga Sabtu (03/02/2024) dengan menyelenggarakan DIKLATDAS Outdoor bertempat di Taman Pujaan Bangsa Margarana. Setiap pagi acara diawali dengan apel pagi, kemudian peserta melaksanakan praktik pada materi-materi yang telah diperoleh dalam pembelajaran DIKLATDAS Indoor. Pada hari ke-4 diselenggarakan kegiatan makrab, kemudian di hari terakhir diakhiri dengan acara pengukuhan, simulasi, sampai penutupan DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI.

Dengan terselenggaranya DIKLATDAS ke-XV KSR-PMI Unit INSTIKI, besar harapan dapat membentuk generasi kepalangmerahan KSR PMI Unit INSTIKI yang siap menjadi pilar untuk menjalankan misi kemanusiaan Palang Merah Indonesia. -(PDM)

Apa itu Inflasi?

Apa Itu Inflasi? (Karya: 89Stocker)

Inflasi adalah istilah ekonomi yang sering kita dengar, tetapi untuk banyak orang, konsep ini mungkin terasa rumit. Biar makin paham, yuk kita kupas secara rinci apa sebenarnya yang dimaksud dengan inflasi bersama kampus bisnis terbaik di Bali dan Nusa Tenggara – Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI)!

Definisi Inflasi: Naiknya Harga Barang dan Jasa

Secara sederhana, inflasi adalah kondisi di mana harga-harga barang dan jasa di pasar secara umum mengalami kenaikan seiring berjalannya waktu. Dengan kata lain, daya beli uang kita menurun karena kita perlu membayar lebih banyak untuk mendapatkan jumlah barang atau jasa yang sama seperti sebelumnya.

Faktor Penyebab Inflasi

Inflasi dapat disebabkan oleh berbagai faktor. Dikutip dari Bank Indonesia (bi.go.id), terdapat tiga faktor utama inflasi, yaitu sebagai berikut:

1. Tekanan dari sisi penawaran (Cost Push Inflation) yakni terjadi saat inflasi disebabkan oleh tekanan dari sisi penawaran atau peningkatan biaya produksi.​ faktor yang penyebabnya meliputi:

  • Depresiasi Nilai Tukar: Ketika mata uang suatu negara melemah terhadap mata uang asing, harga impor menjadi lebih tinggi, yang kemudian meningkatkan biaya produksi dan pada akhirnya mendorong inflasi.
  • Dampak Inflasi Luar Negeri: Inflasi di negara mitra dagang atau di pasar global dapat berdampak pada harga impor, menyebabkan kenaikan biaya produksi di dalam negeri.
  • Peningkatan Harga Komoditas yang Diatur oleh Pemerintah: Jika pemerintah mengatur harga komoditas penting, kenaikan harga tersebut dapat menyebabkan peningkatan biaya produksi secara keseluruhan.
  • Guncangan Pasokan Negatif: Bencana alam atau gangguan dalam distribusi barang dan jasa dapat mengurangi penawaran, berpotensi menyebabkan kenaikan harga.

2. Tekanan dari sisi permintaan (Demand Pull Inflation), yang dikenal sebagai Inflasi Tarik Permintaan, terjadi ketika inflasi dipicu oleh tekanan dari sisi permintaan atau peningkatan permintaan barang dan jasa dibandingkan dengan ketersediaannya. Dalam konteks makroekonomi, kondisi ini digambarkan oleh output riil yang melebihi output potensial atau permintaan total yang lebih besar dari kapasitas perekonomian, yang dapat memicu kenaikan harga.

3. Ekspektasi Inflasi adalah faktor yang dipengaruhi oleh persepsi dan harapan masyarakat serta pelaku ekonomi terhadap tingkat inflasi di masa depan. Ada dua jenis ekspektasi inflasi:

  • Ekspektasi Inflasi Adaptif: Didasarkan pada pengalaman masa lalu atau data historis terkait inflasi.
  • Ekspektasi Inflasi Berbasis Masa Depan: Didasarkan pada analisis dan perkiraan faktor-faktor ekonomi dan kebijakan yang mempengaruhi inflasi di masa depan.

Dampak Inflasi

Inflasi memiliki dampak luas pada perekonomian. Quicken Loans merinci beberapa dampak utama, yaitu sebagai berikut:

  • Berkurangnya Daya Beli: Inflasi meningkatkan harga barang dan jasa, menurunkan nilai riil uang. Masyarakat harus mengeluarkan lebih banyak uang untuk membeli barang atau jasa yang sama, menyebabkan penurunan standar hidup, terutama bagi pendapatan rendah atau tetap.
  • Suku Bunga Lebih Tinggi: Inflasi mendorong kenaikan suku bunga oleh bank sentral untuk mengendalikan inflasi. Kenaikan suku bunga dapat mengurangi belanja konsumen, mempengaruhi pembelian besar dengan pinjaman, seperti rumah atau kendaraan, dan menghambat investasi dan pertumbuhan ekonomi.
  • Penyusutan Nilai Uang: Dampak inflasi menciptakan kesulitan dalam pemenuhan kebutuhan hidup, mempengaruhi nilai uang tunai yang disimpan dan investasi. Tabungan dan investasi dapat tergerus oleh harga yang meningkat, memengaruhi perputaran uang dan berpotensi merugikan industri dan perekonomian.
  • Pertumbuhan Ekonomi Melambat: Nilai uang yang berkurang mengakibatkan hati-hati dalam pengeluaran dan investasi masyarakat dan industri bisnis. Penurunan permintaan konsumen dapat mengancam produksi barang dan jasa, sementara harga dalam negeri yang naik dapat mengurangi ekspor dan mengganggu persaingan di pasar internasional.
  • Tindakan Anti-Inflasi Dapat Menyebabkan Resesi: Langkah-langkah anti-inflasi pemerintah dan bank sentral, seperti menaikkan suku bunga atau mengurangi jumlah uang beredar, dapat memiliki dampak negatif pada pertumbuhan ekonomi. Meningkatkan suku bunga membuat konsumen mengurangi belanja, dapat menghambat output ekonomi, dan bahkan menyebabkan resesi.

Memahami tentang inflasi akan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang dinamika ekonomi dan membantu kita membuat keputusan finansial yang lebih cerdas.

Bahasa Pemrograman Kotlin: Bahas Karier dalam Dunia Pengembangan dengan Kotlin

Melangkah Maju dengan Kotlin: Bahas Karier dalam Dunia Pengembangan dengan Bahasa Kotlin (Sumber: Canva.com)

Di artikel sebelumnya kita sudah berkenalan dengan bahasa pemrograman Kotlin mengenai kelebihan dan kekurangan bahasa Kotlin sebagai opsi untuk teman-temen mahasiswa kuasai. Di artikel ini kita akan membahas peluang karier menggunakan Kotlin dalam dunia Software Engineering. Seiring dengan keunggulan dan fleksibilas Kotlin, saat ini Kotlin bukan hanya bisa digunakan untuk mengembangkan perangkat lunak tetapi juga membuka pintu menuju peluang karier yang luas dan cukup menjanjikan. Simak yuk alasannya, kenapa ya?

Kotlin merupakan salah satu bahasa pemrograman populer akhir-akhir ini karena bahasa ini dirancang untuk kompabilitas sempurna dengan Java. Sehingga, dapat memberikan keunggulan dalam pengembangan aplikasi Android. Namun kegunaannya tidak hanya terbatas di Android saja, kemampuan Kotlin dapat menciptakan kode yang bersih, aman dan efisien sehingga Kotlin memiliki banyak peminat di berbagai sektor pengembangan perangkat lunak.

Gerbang Menuju Karier yang Menjanjikan

Kotlin merupakan salah satu kunci yang menjanjikan jika ingin membangun karier dalam dunia pengembangan perangkat lunak. Dengan menguasai Kotlin, kamu dapat membuka peluang untuk bebagai peluang karier seperti pengembangan aplikasi mobile, engineer perangkat lunak, dan juga arsitek yang memimpin pengembangan berbagai produk teknologi.

Kebutuhan Pasar akan Profesional Kotlin

Saat ini Profesional Kotlin sedang mengalami lonjakan permintaan di bidang Industri pengembangan perangkat lunak karena banyak perusahaan besar menggunakan Kotlin sebagai bahasa pengembangan perangkat lunaknya mulai dari start up, hingga korporasi besar, mencari talenta yang memiliki keahlian dalam bahasa Kotlin. Sehingga, untuk kedepannya permintaan akan pengembangan Kotlin akan terus meningkat.

Itu dia alasan mengapa Kotlin cukup menjanjikan untuk dikuasai dalam dunia pemgembangan perangkat lunak selain bahasa pemrogramannya bagus, peluang kariernya juga sangat menarik dan menjanjikan untuk ditekuni. Dengan pelatihan yang tepat, dedikasi yang kuat dan eksplorasi yang berkelanjutan teman-teman dalam memanfaatkan peluang karir yang tak terbatas dengan Kotlin. Jadi gimana nih? Tertarik menekuni bahasa Kotlin?

Yuk, mulai mengawali untuk menjadi talenta-talenta digital terutama di dunia coding dengan berkuliah di Bali di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara. INSTIKI memiliki program studi Teknik Informatika yang cocok buat kamu yang menyukai dunia coding, ingin menguasai bahasa pemrograman seperti Kotlin, dan menjadi profesional di bidangnya. Kepoin tentang INSTIKI di sini, yuk!

Knowledge Sharing HIMA-TI INSTIKI, Ajak Mahasiswa Menyelami Dunia Augmented Reality

Knowledge Sharing HIMA-TI INSTIKI, Ajak Mahasiswa Menyelami Dunia Augmented Reality

Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (HIMA-TI INSTIKI) menggelar Knowledge Sharing yang berfokus pada teknologi Augmented Reality. Kegiatan yang bertajuk “Menghubungkan Dunia Fisik dan Digital Menuju Era Inovasi yang Penuh Imajinasi” ini diselenggarakan pada Minggu (10/12/2023) di Lab A Kampus INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Knowledge Sharing menjadi kegiatan bagi mahasiswa untuk meningkatkan wawasan dan pengalaman mereka dengan menghadirkan para ahli berpengalaman. Pada kesempatan kali ini, acara Knowledge Sharing mengambil topik Augmented Reality (AR) dengan mengundang Kepala Departemen Pusat Studi INSTIKI, Putu Wirayudi Aditama, S.Kom., M.Kom menjadi narasumber.

Putu Wirayudi Aditama, S.Kom., M.Kom Menjadi Narasumber

Materi yang disampaikan dalam Knowledge Sharing tidak terbatas pada teori belaka, melainkan peserta turut diajak praktik langsung mengeksplorasi dan mengeimplementasikan AR dengan didampingi oleh ahlinya. Sesi praktik menjadi langkah efektif untuk meningkatkan pemahaman peserta untuk langsung mengeksplorasi dan mengaplikasikan konsep-konsep AR memberikan pengalaman belajar yang lebih efektif.

Knowledge Sharing HIMA-TI INSTIKI

Family Bestie INSTIKI: Rayakan Penghujung Tahun 2023 dengan Semarak Kebersamaan!

Family Bestie INSTIKI: Rayakan Penghujung Tahun 2023 dengan Semarak Kebersamaan!

Rayakan penghujung tahun 2023 dengan semarak kebersamaan dan keceriaan, Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menggelar acara Akhir Tahun 2023 “Family Bestie INSTIKI”, Minggu (24/12/2023) bertempat di kampus INSTIKI – kampus swasta terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Family Bestie INSTIKI, sebuah acara untuk mempererat tali persaudaraan di kampus INSTIKI diikuti oleh Keluarga Besar INSTIKI yang meliputi Tenaga Pendidik serta Kependidikan bersama dengan keluarga. Dihadiri pula oleh perwakilan UKM dan Ormawa di lingkungan kampus INSTIKI. Acara ini menjadi wujud apresiasi kampus kepada tenaga pendidik dan kependidikan yang telah berdedikasi di tahun 2023 ini dengan maksimal.

Laporan Ketua Panitia

Family Bestie INSTIKI diawali dengan rangkaian acara yang dimulai dengan sambutan Rektor INSTIKI I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T serta laporan Ketua Panitia, Ni Komang Novita Dewi, S.P.

“Senang sekali kita bisa berkumpul di acara Akhir Tahun 2023 yang bertemakan Family Bestie INSTIKI, yang di mana kita di INSTIKI adalah keluarga dan kita di INSTIKI adalah sahabat,” ujar Ni Komang Novita Dewi, S.P dalam laporannya. Ia turut berharap melalui acara Family Bestie INSTIKI yang merupakan bentuk apresiasi kepada segenap tenaga pendidik dan kependidikan ini dapat dirayakan dengan penuh suka cita dan kegembiraan.

Keseruan Bermain Games Makan Kerupuk

Acara dilanjutkan dengan rangkaian games seru seperti Lomba Makan Kerupuk, Cukurukuk, KalSer: Kalah Geser, Kemistri, dan sejumlah games lainnya. Keseruan tak berhenti sampai di sana saja, Acara Family Bestie INSTIKI semakin meriah dengan penampilan dari Tata, mahasiswa berprestasi INSTIKI yang membawakan lagu-lagi spesial serta dihadirkannya guest star istimewa yakni Motifora.

Penampilan Guest Star Motifora

Semarak acara Family Bestie INSTIKI juga diwarnai dengan momen penyerahan beragam hadiah kepada pemenang lomba, nominasi, undian doorprize, dan pembagian kado kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan INSTIKI sebagai wujud apresiasi kampus kepada Keluarga Besar INSTIKI.

Penyerahan Hadiah Doorprize Utama

I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T selaku Rektor INSTIKI menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada segenap Keluarga Besar INSTIKI yang telah berdedikasi di tahun 2023 kepada kampus tercinta, INSTIKI. Beliau berpesan untuk tetap menanamkan value INSTIKI “menjadi dan memberi” dalam kebersamaan Keluarga Besar INSTIKI.

Rektor INSTIKI, I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T