INSTIKI & BRIDA Bali Implementasikan Sistem Keamanan Pratima Berbasis IoT & AI, FGD ke-3 Sukses!

INSTIKI & BRIDA Bali Implementasikan Sistem Keamanan Pratima Berbasis IoT & AI, FGD ke-3 Sukses!

Berkomitmen nyata dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi, tepat pada Senin (12/09/2023), telah digelar Focus Group Discussion (FGD) ke-3 terkait Implementasi Teknologi IoT Based Sistem Keamanan Benda Pusaka (Pratima) Pada Pura untuk Mendukung Peraturan Gubernur Bali No. 25 Tahun 2020, bertempat di Aula INSTIKI – kampus IT terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

FGD ini merupakan FGD lanjutan dalam pengimplementasian Swakelola Kajian atau Penelitian Penguatan Perlindungan Pratima dengan Pengamanan Berbasis Internet of Things (IoT), kolaborasi Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Bali bersama dengan Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) dalam upaya melindungi benda pusaka (Pratima) serta mendukung Peraturan Gubernur Bali No. 25 Tahun 2020.

Sambutan dari Rektor INSTIKI

Acara diawali dengan sambutan dari I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T selaku Rektor INSTIKI, disambung dengan sambutan Kepala Bidang Pemerintahan dan Pengkajian Peraturan BRIDA Provinsi Bali, Dr. Ketut Wica, S.Sos., M.H yang sekaligus membuka FGD secara resmi.

Drs. I Ketut Sumarta menjadi Narasumber FGD ke-3

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Drs. I Ketut Sumarta selaku narasumber. Beliau menjelaskan materi yang berfokus pada konsep adat budaya Bali terhadap penerapan Internet of Things (IoT). Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Perwakilan Tim Pelaksana Swakelola INSTIKI, Ir. I Gusti Made Ngurah Desnanjaya, S.T., M.T.

Ir. I Gusti Made Ngurah Desnanjaya, S.T., M.T Memaparkan Materi

FGD turut dihadiri oleh Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Bali, Tim Pengendali Mutu BRIDA Provinsi Bali, Tim Pengawas Swakelola Penelitian Kerjasama dengan Perguruan Tinggi pada BRIDA Provinsi Bali, serta Prajuru Pura. Kegiatan FGD diakhiri dengan sesi diskusi sebagai bahan masukan, saran, dan tindak lanjut dari implementasi penelitian ini, serta ditutup kembali oleh Dr. Ketut Wica, S.Sos., M.H.

Diharapkan dengan terselenggaranya FGD ke-3 dapat menambah wawasan serta memberikan saran solutif sehingga dapat menyempurnakan kembali implementasi dari penelitian ini.

FGD ke-3 Implementasi Teknologi IoT Based Sistem Keamanan Benda Pusaka (Pratima) Pada Pura

Alasan Mengapa Graphic Designer Menjadi Pilihan Karir yang Tepat

Alasan Mengapa Graphic Designer Menjadi Pilihan Karir yang Tepat (Karya Foto: Bongkarn Thanyakij)

Seiring dengan perkembangan teknologi dan digitalisasi, profesi dalam dunia desain grafis semakin diminati. Banyak anak muda memilih menjadi seorang graphic designer sebagai pilihan karir mereka, dan bukan tanpa alasan. Di bawah ini, kampus desain terbaik di Bali dan Nusa Tenggara, Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) akan menjelaskan beberapa alasan mengapa menjadi seorang graphic designer bisa menjadi pilihan karir yang tepat.

Kreativitas Tanpa Batas

Sebagai seorang graphic designer, kamu memiliki kesempatan untuk mengeluarkan kreativitas tanpa batas. Kamu dapat menciptakan desain visual yang unik dan beragam, mulai dari logo perusahaan hingga poster promosi. Setiap hari adalah tantangan baru untuk mengekspresikan ide-ide kreatifmu.

Relevansi di Era Digital

Di era digital ini, visual memiliki peran yang sangat penting. Setiap bisnis, brand, atau individu membutuhkan desain grafis untuk berkomunikasi dengan audiens mereka melalui media sosial, website, atau materi promosi lainnya. Graphic designer menjadi elemen kunci dalam memastikan pesan-pesan tersebut disampaikan dengan efektif dan menarik.

Kemampuan Teknis yang Berharga

Seiring dengan kreativitas, graphic designer juga perlu menguasai berbagai perangkat lunak atau aplikasi desain seperti Canva, Adobe Photoshop, Illustrator, dan InDesign. Kemampuan teknis ini sangat berharga dan dapat membuka peluang kerja yang luas di berbagai sektor industri.

Fleksibilitas

Banyak graphic designer yang memiliki kebebasan untuk bekerja secara freelance atau menjadi seorang pengusaha mandiri. Ini memberi mereka fleksibilitas dalam menentukan jam kerja, klien yang ingin mereka layani, dan proyek-proyek yang ingin mereka ambil. Hal ini membuat karir ini sangat cocok bagi orang yang menginginkan kendali atas waktu dan pekerjaan mereka.

Penghasilan yang Menjanjikan

Karir sebagai graphic designer dapat memberikan gaji yang menjanjikan, terutama dengan pengalaman dan keahlian yang terus berkembang. Banyak perusahaan dan klien yang menghargai desain grafis yang berkualitas tinggi dan bersedia membayar mahal untuk itu.

Peluang untuk Berkembang

Dunia desain grafis terus berkembang dengan cepat. Ini berarti bahwa kamu akan memiliki peluang untuk terus belajar dan berkembang sepanjang karirmu. Kamu dapat mengikuti perkembangan tren terbaru dalam desain, teknologi, dan strategi pemasaran.

Menjadi seorang graphic designer adalah pilihan karir yang menarik dengan berbagai keunggulannya. Jika kamu memiliki minat dalam desain grafis dan berkeinginan untuk mengejar karir agar bisa mengekspresikan diri dan tumbuh secara profesional, maka menjadi graphic designer bisa menjadi pilihan yang tepat buatmu. Lantas, bagaimana caranya untuk menjadi graphic designer? Salah satu cara terbaik adalah dengan berkuliah di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) dengan mengambil jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV). INSTIKI adalah kampus IT, bisnis, dan desain terbaik di Bali dan Nusa Tenggara yang telah terakreditasi nasional dan tersertifikasi internasional. Pilihlah jurusan DKV di INSTIKI untuk meningkatkan skill desain kamu!

Kenapa Kamu Harus Belajar Digital Marketing?

Kenapa Kamu Harus Belajar Digital Marketing?

Ketika kita berbicara tentang karir dan masa depan, ada satu hal yang tak bisa kita abaikan: peran penting digital marketing. Jaman telah berubah, dan begitu pula dengan dunia kerja, hampir setiap perusahaan membutuhkan peran digital marketer. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi betapa pentingnya menguasai keterampilan ini!

Banyak Pilihan Karir

Pertama-tama, digital marketing menawarkan beragam pilihan karir yang tak banyak orang tahu. Jika kamu suka menulis, kamu bisa menjadi seorang content marketer yang berfokus pada pembuatan konten. Atau mungkin kamu suka bermain dengan data, maka menjadi seorang data analyst atau digital strategist adalah pilihan yang tepat. Selain itu, ada juga posisi seperti social media manager, SEO specialist, dan email marketer. Dengan kata lain, dunia digital marketing memberikanmu peluang untuk menemukan karir yang sesuai dengan minat dan keahlianmu.

Punya Skill yang Luas

Belajar digital marketing juga akan memberimu keterampilan yang sangat luas. Kamu akan belajar tentang analisis data, pemasaran media sosial, optimisasi mesin pencari, dan banyak lagi. Semua ini adalah keterampilan yang relevan dalam dunia digital yang terus berkembang. Dan yang terbaik adalah, kamu dapat mengaplikasikan keterampilan ini dalam berbagai konteks, baik untuk pekerjaanmu sendiri atau untuk perusahaan tempat kamu bekerja.

Dapat Bekerja di Berbagai Perusahaan

Digital marketing diperlukan oleh hampir semua jenis bisnis, baik besar maupun kecil. Apakah itu perusahaan teknologi, BUMN, toko online, restoran, perusahaan jasa, dan yang lainnya, semuanya membutuhkan digital marketing. Ini berarti bahwa dengan keterampilan digital marketing, kamu memiliki peluang untuk bekerja di berbagai jenis perusahaan. Selain itu, kamu juga bisa menjadi seorang freelancer dan bekerja dengan berbagai klien yang berbeda, yang tentunya membuka pintu untuk pengalaman yang lebih luas dan penghasilan yang lebih besar.

Potensi Penghasilan yang Oke Banget

Terakhir, yang tidak kalah pentingnya, digital marketing dapat menghasilkan penghasilan yang oke banget. Saat ini, banyak perusahaan rela mengeluarkan uang banyak untuk mendapatkan hasil dari strategi digital marketing yang efektif. Seorang digital marketer yang kompeten memiliki potensi untuk mendapatkan gaji yang tinggi, terutama jika kamu memiliki portofolio yang kuat dan dapat membuktikan bahwa kamu dapat membawa hasil positif bagi perusahaan.

Jadi, kenapa kamu harus belajar digital marketing? Karena ini adalah investasi dalam diri sendiri yang bisa membuka pintu menuju karir yang menarik, keterampilan yang luas, kesempatan kerja yang beragam, dan potensi penghasilan yang oke banget.

Gimana, sudah siap meningkatkan skill di bidang digital marketing? Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan skill di bidang ini adalah dengan berkuliah di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) mengambil jurusan S1 Bisnis Digital. INSTIKI adalah kampus IT, bisnis, dan desain terbaik di Bali dan Nusa Tenggara yang telah terakreditasi nasional dan tersertifikasi internasional.

Baca Juga: S1 Bisnis Digital INSTIKI: Mata Kuliahnya Asyik, Prospek Karir Cerah!

PKKMB INSTIKI 2023: Selamat Datang 1308 Mahasiswa Baru INSTIKI!

PKKMB INSTIKI 2023: Selamat Datang 1308 Mahasiswa Baru INSTIKI!

Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) Tahun 2023 secara resmi dibuka pada Senin (04/09/2022). Di tahun ini, PKKMB bertemakan “Friendly Campus” dengan tagline “Discover Knowledge Create Impact”.

Agenda dimulai dengan Upacara Pembukaan yang meliputi Laporan Ketua Panitia, Sambutan Rektor INSTIKI, Penyematan Name Tag Mahasiswa Baru, dan Pelepasan Burung Merpati sebagai simbolis PKKMB INSTIKI 2023 secara resmi dibuka.

Dalam laporannya, I Gusti Ayu Agung Mas Aristamy, S.TI., M.Kom selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa PKKMB tahun ini diikuti oleh 1316 orang mahasiswa yang terdiri dari mahasiswa Kelas Pagi sejumlah 962 orang, mahasiswa Kelas Malam sejumlah 354 orang, dan mahasiswa yang menyusul PKKMB sejumlah 13 orang. Sementara, mahasiswa baru INSTIKI berjumlah 1308 mahasiswa.

Sambutan Rektor INSTIKI

“Karena Anda dan orang tua atau wali Anda telah mempercayakan sekelumit perjalanann hidup Anda kepada kami, kepada INSTIKI. Anda percaya bahwa kami bersama Anda mampu merubah masa depan Anda, tentu itu sebuah kehormatan bagi kami semua,” ungkap Rektor INSTIKI I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T dalam sambutannya. Selain itu, Rektor INSTIKI juga mengucapkan selamat datang kepada 1303 mahasiswa baru menjadi keluarga besar INSTIKI.

Letkol Inf Eko Pramono Arifin Menjadi Pembicara

Acara dilanjutkan dengan sosialisasi materi Bela Negara yang disampaikan oleh Letkol Inf Eko Pramono Arifin, Dandodik Belanegara Rindam IX/Udayana, materi Bimbingan Konseling oleh Ida Bagus Jendra Wijaya, M.Psi., Psikolog, Pengenalan Kehidupan Kampus yang dibawakan oleh dosen INSTIKI, dan Soliasisasi Organisasi Mahasiswa dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) oleh civitas INSTIKI. Selama seminggu kedepan, para peserta akan mengikuti PKKMB sampai acara penutupan pada Minggu (10/09/2023).

Segenap keluarga besar INSTIKI mengucapkan selamat datang kepada seluruh mahasiswa baru INSTIKI 2023!

Jaga Kualitas & Mutu Institusi, Audit Mutu Internal (AMI) INSTIKI Sukses Terselenggara!

Jaga Kualitas & Mutu Institusi, Audit Mutu Internal (AMI) INSTIKI Sukses Terselenggara!

Dalam upaya memperkuat kualitas dan mutu perguruan tinggi, Jajaran Wakil Rektor I, II, III, IV, Program Studi, dan Dekanat di lingkungan kampus Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) mengikuti Audit Mutu Internal (AMI) INSTIKI, Selasa (22/08/2023) sampai Jumat (01/09/2023) bertempat di kampus INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Audit Mutu Internal (AMI) diselenggarakan oleh Direktorat Penjamin Mutu INSTIKI, berfokus pada Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi), Kinerja Rencana Kerja, dan Isu-isu Prioritas pada masing-masing divisi di lingkungan kampus INSTIKI.

Desak Made Dwi Utami Putra, S.Si., M.Cs, Direktur Penjamin Mutu INSTIKI

“Audit Mutu Internal (AMI) INSTIKI dilakukan dua kali dalam setahun yaitu setiap akhir semester. AMI dilakukan sebagai bagian dari proses evaluasi untuk menjaga kualitas dan mutu institusi,” jelas Desak Made Dwi Utami Putra, S.Si., M.Cs selaku Direktur Penjamin Mutu INSTIKI.

“Evaluasi hasil AMI diharapkan dapat meningkatkan kinerja masing-masing divisi,” harapnya.

Melalui terselenggaranya Audit Mutu Internal (AMI), INSTIKI terus berkomitmen dalam memperkuat kualitas dan mutu institusi pada masing-masing divisi di lingkungan kampus INSTIKI.

Audit Mutu Internal (AMI) INSTIKI

Undang Para Ahli! Prodi SK INSTIKI Gelar FGD & Workshop Cyber Security!

FGD “Peningkatan Kompetensi Staf Pengajar Bidang Keamanan Siber”

Pentingnya bidang keamanan siber, Program Studi Sistem Komputer Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menyelenggarakan dua rangkaian kegiatan mulai dari Lokakarya/Focus Group Discussion (FGD) hingga Cyber Security Workshop dengan mengundang para ahli, tepat pada Rabu (30/08/2023) dan Kamis (31/08/2023).

Pada hari pertama, telah terselenggara FGD yang bertemakan “Peningkatan Kompetensi Staf Pengajar Bidang Keamanan Siber” bertempat di Ruang 210 INSTIKI – kampus IT terbaik di Bali dan Nusa Tenggara. Dr. Ir. Charles Lim BSc., MSc menjadi narasumber. Ia merupakan Deputy Head of MIT Swiss German University, Chief of Operations ACAD CSIRT Indonesia, sekaligus Founder Indonesia Honeynet Project. Pembahasan dan diskusi mulai dari kurikulum sampai dengan materi tentang keamanan siber dibahas olehnya bersama para peserta yang meliputi dosen INSTIKI.

“Pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk menajamkan kembali bidang keamanan siber, karena kita punya mata kuliah di bidang ini,” jelas Koordinator Program Studi Sistem Komputer INSTIKI, I Gede Andika, M.Kom dalam sambutannya. Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah tindak lanjut dari pelaksanaan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PK-KM) 2023.

Dr. Ir. Charles Lim BSc., MSc Menjadi Narasumber

Di hari berikutnya dilanjutkan dengan Cyber Security Workshop yang bertajuk “Instalasi Honeypot dan Analisis Serangan”. Tiga ahli di bidang ini menjadi narasumber, mulai dari Dr. Ir. Charles Lim BSc., MSc, Kevin Hobert yang merupakan Software Engineer sekaligus Cyber Security Researcher di Swiss German University, serta Yevonnael Andrew, adalah Data Scientist and Cyber Security Researcher Swiss German University.

Dengan berakhirnya dua hari kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dosen INSTIKI dalam pengajaran bidang keamanan siber, serta membangun jembatan antara teori dan praktik dalam bidang keamanan siber kepada civitas akademika INSTIKI.

Antusiasme Peserta Cyber Security Workshop

Terus Tingkatkan Kualitas Pelayanan, INSTIKI Gelar Soft Skill Training!

Terus Tingkatkan Kualitas Pelayanan, INSTIKI Gelar Soft Skill Training!

Tepat pada Rabu (30/08/2023), tenaga kependidikan Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) mengikuti Soft Skill Training yang bertajuk “Achieving Excellence Through Services” berlokasi di Aula INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Soft Skill Training kali ini dipandu langsung oleh Rektor INSTIKI I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T serta dilanjutkan oleh Ayu Gede Willdahlia, S.E., M.M selaku Wakil Rektor III INSTIKI.

Materi Pertama Dipaparkan oleh Rektor INSTIKI I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T

“Karena kita friendly campus, maka tunjukkan kualitas pelayanan kita,” tegas I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T. Ia juga menyampaikan kepada segenap tenaga kependidikan INSTIKI untuk memberikan kualitas pelayanan terbaik dengan tetap menanamkan value INSTIKI ‘Menjadi dan Memberi’.

Selain itu, melalui training ini Ayu Gede Willdahlia, S.E., M.M menyampaikan teknik-teknik dalam communication skill. Berbagai contoh teknik komunikasi yang baik secara langsung maupun online dibawakan olehnya.

Ayu Gede Willdahlia, S.E., M.M Memaparkan Materi

Soft Skill Training dilaksanakan sebagai bentuk komitmen INSTIKI dalam memberikan pelayanan yang terbaik. Setiap tenaga kependidikan adalah sosok penting yang memiliki peran masing-masing dalam memberikan kinerja terbaiknya di lingkungan kampus INSTIKI. Soft skill tenaga kependidikan pun menjadi bagian penting yang harus selalu dikembangkan agar beriringan dengan peningkatan kualitas pelayanan INSTIKI sebagai perguruan tinggi terkemuka di Bali.

Pelaksanaan Soft Skill Training ini diharapkan akan memberikan dampak positif pada kinerja dan pelayanan dari tenaga kependidikan INSTIKI. Kedepannya, INSTIKI – kampus IT terbaik di Bali dan Nusa Tenggara akan selalu berusaha memfasilitasi untuk peningkatan kinerja dan kompetensi dari tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan di lingkungan kampus INSTIKI agar menjadi lebih baik lagi.

FGD ke-2 Sukses! Kolaborasi BRIDA Bali & INSTIKI Implementasikan Sistem Keamanan Pratima Berbasis IoT & AI!

FGD ke-2 Sukses! Kolaborasi BRIDA Bali & INSTIKI Implementasikan Sistem Keamanan Pratima Berbasis IoT & AI!

Dalam upaya mewujudkan perlindungan benda pusaka (Pratima) serta mendukung Peraturan Gubernur Bali No. 25 Tahun 2020, Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Bali berkolaborasi bersama dengan Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) melalui Swakelola Kajian atau Penelitian Penguatan Perlindungan Pratima dengan Pengamanan Berbasis Internet of Things (IoT) dan Artificial Intelligence (AI).

Atas tindak lanjut dari kerja sama tersebut, telah diselenggarakan Focus Group Discussion (FGD) ke-2 terkait Implementasi Teknologi IoT Based Sistem Keamanan Benda Pusaka (Pratima) Pada Pura untuk Mendukung Peraturan Gubernur Bali No. 25 Tahun 2020, pada Selasa (29/08/2023) bertempat di Aula INSTIKI – kampus IT terbaik di Bali.

Acara diawali dengan sambutan dari Wakil Rektor IV INSTIKI, Dr. Ir. Putu Sugiartawan, S.Kom, Agb., M.Cs, disambung dengan sambutan Kepala Bidang Pemerintahan dan Pengkajian Peraturan BRIDA Provinsi Bali, Dr. Ketut Wica, S.Sos., M.H yang sekaligus membuka FGD secara resmi.

Pemaparan Materi oleh Dr. Ir. I Made Oka Widyantara, S.T., M.T., IPU, ASEAN Eng

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Prof. Dr. Ir. I Made Oka Widyantara, S.T., M.T., IPU, ASEAN Eng selaku narasumber. Beliau merupakan Ketua Ikatan Ahli Informatika Indonesia (IAII) Wilayah Bali sekaligus Dosen di Universitas Udayana. Lalu, acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Perwakilan Tim Pelaksana Swakelola INSTIKI, Ir. I Gusti Made Ngurah Desnanjaya, S.T., M.T.

Pemaparan Materi oleh Ir. I Gusti Made Ngurah Desnanjaya, S.T., M.T

FGD turut dihadiri oleh Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Bali, Tim Pengendali Mutu BRIDA Provinsi Bali, serta Tim Pengawas Swakelola Penelitian Kerjasama dengan Perguruan Tinggi pada BRIDA Provinsi Bali. Kegiatan FGD diakhiri dengan sesi diskusi sebagai bahan masukan, saran, dan tindak lanjut dari Swakelola Kajian atau Penelitian Penguatan Perlindungan Pratima dengan Pengamanan Berbasis Internet of Things (IoT). Acara ditutup kembali oleh Dr. Ketut Wica, S.Sos., M.H.

Sesi Diskusi dalam FGD ke-2

Diharapkan dengan terselenggaranya FGD ke-2 melalui dialog terbuka dan diskusi interaktif bersama para ahli ini, dapat menghasilkan hasil serta saran yang solutif dalam membangun Penguatan Perlindungan Pratima dengan Pengamanan Berbasis Internet of Things (IoT).

Prodi TI INSTIKI – Kampus IT Terbaik di Bali, Gelar FGD Bidang AR untuk Penguatan Bidang VR!

Prodi TI INSTIKI – Kampus IT Terbaik di Bali, Gelar FGD Bidang AR untuk Penguatan Bidang VR!

Program Studi Teknik Informatika Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menggelar Lokakarya atau Forum Group Discussion (FGD) dengan mengangkat tema “In House Peningkatan Kompetensi Staf Pengajar Bidang Augmented Reality untuk Penguatan Bidang Virtual Reality” pada Sabtu (26/08/2023) bertempat di Lab A INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara.

Diikuti oleh dosen INSTIKI, Forum Group Discussion (FGD) ini merupakan bagian dalam kegiatan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PK-KM) 2023 Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi dan Informatika INSTIKI.

Antusiasme Peserta dalam FGD

Pada FGD kali ini mengangkat topik yang sangat relevan dengan perkembangan teknologi saat ini, yakni Bidang Augmented Reality (AR) untuk Penguatan Bidang Virtual Reality (VR) dengan mengundang Yahya Peranginangin, S.T., MBA menjadi narasumber. AR dan VR menjadi bidang yang penting karena merupakan bidang yang semakin berkembang pesat dan memiliki potensi besar dalam berbagai industri.

Membahas topik ini untuk didiskusikan dalam FGD, menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kompetensi tenaga pengajar INSTIKI dalam pengajaran bidang AR dan VR kepada mahasiswa. Antusiasme peserta sangat terasa dalam gelaran acara ini.

“In House Peningkatan Kompetensi Staf Pengajar Bidang Augmented Reality untuk Penguatan Bidang Virtual Reality”

PKM HIMA-BD INSTIKI: Berikan Pengajaran Bisnis hingga AI kepada Siswa SMK Sanjiwani Gianyar!

PKM HIMA-BD INSTIKI: Berikan Pengajaran Bisnis hingga AI kepada Siswa SMK Sanjiwani Gianyar!

Mengabdi kepada masyarakat melalui berbagi pengetahuan, Himpunan Mahasiswa Program Studi Bisnis Digital Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (HIMA-BD INSTIKI) menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dalam bentuk pengajaran kepada siswa dan siswi kelas 11 SMK Sanjiwani Gianyar, Sabtu (19/08/2023).

Ketua HIMA-BD INSTIKI, I Kadek Krisna Dwipayana Putra menyampaikan bahwa tujuan diselenggarakannya kegiatan ini untuk membagikan wawasan sekaligus keterampilan kepada siswa dan siswi khususnya di bidang bisnis, Artificial Intelligence (AI), dan content marketing menggunakan platform Canva.

Tiga topik menarik tersebut dibawakan langsung oleh tiga pembicara, dimulai oleh Ni Kadek Ayu Nirwana, S.Pd., M.M selaku Dosen INSTIKI yang menyampaikan topik tentang Bisnis.

“Kita sharing beberapa hal yg menjadi tren saat ini. Di mana bisnis yang paling sederhana-pun bisa dikembangkan melalui media sosial yang sedang marak dipergunakan,” kata Ni Kadek Ayu Nirwana, S.Pd., M.M. Ia juga berpesan kepada siswa untuk memanfaatkan media sosial secara maksimal, misalnya saja mengguankan media sosial dalam mengembangkan bisnis.

PKM HIMA-BD INSTIKI

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian dari I Kadek Krisna Dwipayana Putra, Ketua HIMA-BD membawakan topik Teknologi: Artificial Intelligence (AI), serta Komang Ayu Arya Wulandari yang merupakan Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia HIMA-BD membahas topik tentang Content Marketing: Canva.

“Sangat senang sekali rasanya bisa berbagi pengalaman di bidang teknologi, bersama teman-teman SMK Sanjiwani. Terlihat antusias yang sangat tinggi, dari masing-masing peserta. Penggunaan AI memang sangat bermanfaat di bidang pendidikan, terutama untuk mempelajari hal-hal yang baru, seperti yang kita bahas pada PKM ini,” ungkap I Kadek Krisna Dwipayana Putra.

Selain itu, Ni Kadek Ayu Nirwana, S.Pd., M.M juga menyampaikan harapannya agar kegiatan seperti ini dapat rutin dilaksanakan kedepannya.

PKM HIMA-BD INSTIKI