
Civitas akademika Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) terus berupaya membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM). Dengan teknologi, civitas akademika INSTIKI kembangkan Revenue Management System Descriptive Analytics untuk Kaja Kangin Warung, yang terletak di Jl. Raya Tebongkang No.77X, Singakerta, Ubud, Gianyar. Kegiatan PKM ini berlangsung dari bulan April hingga Juli 2024, dengan melibatkan tim dosen dan mahasiswa INSTIKI.
PKM ini diketuai oleh Dr. Ni Wayan Sumartini Saraswati, S.T., M.T, dengan beranggotakan tujuh dosen INSTIKI lainnya, yaitu I Wayan Dharma Suryawan, S.Kom., M.Cs, I Kadek Agus Bisena, S.Pd., M.Agb, Dewa Ayu Kadek Pramita, S.T., M.T, I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T, Eddy Hartono, S.Kom., M.T, I Putu Dedy Sandana, S.Kom., M.MT, dan Ni Luh Pangestu Widya Sari, S.Pd., M.Sn, bersama dengan mahasiswa INSTIKI. Dengan berkolaborasi, civitas akademika INSTIKI mengembangkan aplikasi berbasis web yang dapat membantu UMKM Kaja Kangin Warung dalam meningkatkan kualitas pengambilan keputusan bisnisnya.
Kaja Kangin Warung sebelumnya menggunakan sistem kasir sederhana untuk mengelola transaksi dan operasional sehari-hari. Data yang terkumpul dari aktivitas penjualan tidak diolah secara maksimal, sehingga informasi yang dihasilkan tidak dapat digunakan secara efektif untuk mendukung pengambilan keputusan strategis. Melalui program PKM ini, civitas akademika INSTIKI berupaya mengembangkan dalam mengelola dan menganalisis data bisnis Kaja Kangin Warung. Dengan mengembangkan Revenue Management System Descriptive Analytics, civitas akademika INSTIKI memberikan solusi yang dapat membantu UMKM dalam mengoptimalkan data penjualan. Aplikasi berbasis web yang dikembangkan memungkinkan pemilik warung untuk melihat tren penjualan, pola konsumsi pelanggan, serta menentukan strategi bisnis yang lebih efektif berdasarkan data yang dihasilkan.

Selama pelaksanaan program, civitas akademika INSTIKI juga memberikan pelatihan kepada pemilik dan karyawan Kaja Kangin Warung tentang cara menggunakan aplikasi tersebut serta cara membaca dan menganalisis laporan yang dihasilkan. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di Kaja Kangin Warung dalam memanfaatkan teknologi untuk keberlanjutan bisnis mereka.
Hasil dari kegiatan PKM ini diharapkan tidak hanya memberikan dampak positif bagi Kaja Kangin Warung, tetapi juga menjadi model bagi UMKM lain di daerah Ubud dan sekitarnya dalam mengadopsi teknologi untuk mendukung operasional mereka. Implementasi sistem ini juga diharapkan dapat memotivasi pelaku UMKM untuk lebih memaksimalkan penggunaan teknologi dalam mengembangkan bisnis mereka. -(PDM)