FTI INSTIKI & LSK Tata Rias Pengantin Jalin Kerjasama Digitalisasi Aset Riasan Tradisional Indonesia

FTI INSTIKI – Kampus IT Terbaik di Bali & LSK Tata Rias Pengantin Bersinergi untuk Digitalisasikan Aset Riasan Tradisional Indonesia

Denpasar, 25 November 2024 – Fakultas Teknologi dan Informatika Institut Teknologi dan Bisnis Indonesia (FTI INSTIKI) resmi menandatangani perjanjian kerjasama atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Lembaga Sertifikasi Kompetensi (LSK) Tata Rias Pengantin dalam rangka Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Program Digitalisasi Aset Riasan Pengantin Tradisional Indonesia!

Pada kesempatan ini hadir langsung R. A Kanas Kosasih Koesoemadinata, S.E., Mht dari Lembaga Sertifikasi Kompetensi (LSK) Tata Rias Pengantin bersama dengan tim di kampus INSTIKI. Kehadiran tim LSK Tata Rias Pengantin disambut dengan hangat oleh Dekan Fakultas Teknologi dan Informatika INSTIKI, Ir. Komang Kurniawan Widiartha, S.Kom., M.Cs, I Wayan Sudiarsa, S.T., M.Kom selaku Kepala Departemen Kerjasama INSTIKI, dan Ni Putu Suci Meinarni, S.H., LL.M selaku Kepala Departemen Pengelolaan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) INSTIKI, serta bersama dengan tim.

Fakultas Teknologi dan Informatika (FTI INSTIKI) secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Lembaga Sertifikasi Kompetensi (LSK) Tata Rias Pengantin melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU). Kerjasama ini merupakan bentuk implementasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, dengan fokus utama pada bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Dalam kolaborasi ini, civitas INSTIKI akan bersinergi untuk mendigitalisasikan aset riasan pengantin tradisional Indonesia. Tujuan utama dari program ini adalah melestarikan warisan budaya bangsa agar tetap terjaga relevansinya di era modern dan dapat diakses serta diapresiasi oleh generasi mendatang. Dengan digitalisasi ini, INSTIKI bersama LSK Tata Rias Pengantin berupaya memberikan kontribusi nyata dalam pelestarian budaya serta membangun kesadaran masyarakat terhadap kekayaan budaya dan tradisi Indonesia khususnya dalam tata rias tradisional Indonesia sehingga dapat dikenal luas baik secara nasional maupun internasional.

Kepala Departemen Pengelolaan PKM INSTIKI, Ni Putu Suci Meinarni, S.H., LL.M menyampaikan bahwa kerjasama ini adalah bentuk sumbangsih civitas INSTIKI dalam pelestarian budaya melalui teknologi digital. “Kerjasama ini merupakan bentuk kontribusi dosen-dosen INSTIKI dalam upaya melestarikan budaya bangsa. Dengan digitalisasi aset riasan pengantin tradisional, kami berharap dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat serta menjadi inspirasi bagi rekan-rekan dosen untuk terus berkarya di bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat,” ungkapnya. -(PDM)

PENGUMUMAN LAINNYA