Tips Kuliah Sambil Kerja: Cara Jitu Bagi Waktu Ala Kampus IT Terbaik di Bali!

Tips Kuliah Sambil Kerja: Cara Jitu Bagi Waktu Ala Kampus IT Terbaik di Bali!

Bagi civitas INSTIKI yang lagi kuliah sambil kerja, tantangannya memang nggak mudah, tetapi pastinya bisa banget dilakukan. Nggak jarang kamu harus bolak-balik antara kelas, kerjaan, dan mengerjakan tugas-tugas kuliah. Biar nggak kewalahan, yuk simak beberapa tips kece ini supaya kuliah dan kerja bisa jalan bareng!

1. Buat Jadwal yang Jelas dan Realistis

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat jadwal yang rapi dan teratur. Jangan hanya asal membuat, tetapi pastikan jadwalnya realistis! Catat kapan kamu bekerja, kuliah, dan kapan waktu buat mengerjakan tugas. Dengan jadwal yang jelas, kamu bakal lebih mudah membagi waktu dan nggak bakalan ada yang keteteran. Tips tambahan nih, coba pakai aplikasi pengatur waktu seperti Google Calendar, Trello, atau aplikasi lainnya buat bantu kamu tetap on track.

2. Prioritaskan Tugas yang Paling Penting

Nggak semua tugas dan pekerjaan harus diselesaikan sekaligus. Prioritaskan yang paling mendesak atau penting dulu. Misalnya, kalau ada deadline tugas kuliah yang sebentar lagi, selesaikan itu terlebih dahulu sebelum sibuk dengan hal lainnya. Kamu bisa memakai metode to-do list atau skala prioritas buat membantu fokus kamu.

3. Manfaatkan Waktu Luang Sekecil Apapun

Buat kamu yang sering merasa waktu 24 jam sehari nggak cukup, coba deh manfaatkan waktu-waktu luang dengan bijak. Sambil menunggu di halte atau jam istirahat di kantor, kamu bisa membaca materi kuliah, mengerjakan tugas ringan, atau nyicil belajar. Dengan memanfaatkan setiap detik, tugas kamu bakal lebih cepat selesai, tanpa perlu begadang.

4. Gunakan Teknologi

Zaman sekarang, teknologi benar-benar membantu kamu kuliah sambil kerja. Banyak ada pengetahuan dan wawasan baru yang bisa kamu akses melalui internet, ada banyak e-book yang dapat membantu tugas kampusmu, hingga video-video misalnya di YouTube yang dapat membantu kamu mengerti pelajaran di kampus dengan lebih maksimal. Jadi, yuk manfaatkan!

5. Jangan Sungkan untuk Minta Bantuan

Nggak ada salahnya, lho, kalau kamu sesekali butuh bantuan. Baik itu dari teman, dosen, atau rekan kerja. Misalnya, kalau tugas kuliah lagi numpuk banget, jangan ragu buat diskusi sama dosen atau kelompok belajar bersama teman. Atau kalau kerjaan di kantor lagi over, coba ngobrol baik-baik dengan atasan untuk meminta sedikit fleksibilitas. Yang penting, tetap komunikasikan kebutuhan kamu dengan sopan dan jelas.

6. Pastikan Kamu Punya Waktu untuk Me Time

Jangan sampai kamu mengorbankan kesehatan fisik dan mental karena sibuk kuliah sambil kerja. Kamu tetap butuh waktu untuk istirahat dan refreshing. Pastikan ada slot buat me time, entah itu sekadar tidur cukup, jalan-jalan sama teman, atau nonton film favorit. Kalau kamu sehat, otak juga bakal lebih fresh dan siap buat menghadapu tugas-tugas berikutnya.

7. Tetapkan Target dan Motivasi Diri Sendiri

Setiap orang punya alasan mengapa memutuskan kuliah sambil kerja, entah untuk karier, keluarga, atau mimpi-mimpi besar di masa depan. Nah, selalu inget alasan itu sebagai motivasi kamu setiap harinya. Tetapkan target jangka pendek dan jangka panjang, biar kamu tetap semangat menjalani hari-harimu.

Kuliah sambil kerja itu memang penuh tantangan, tetapi bukan berarti nggak mungkin dilakukan. Kuncinya ada di manajemen waktu yang baik, memanfaatkan teknologi, dan nggak ragu buat minta bantuan kalau membutuhkannya. Jangan lupa, jaga kesehatan dengan tetap memberi ruang untuk istirahat dan me time, ya!

Buat kamu yang lagi cari kampus dengan dukungan fleksibilitas untuk para mahasiswa yang juga bekerja, Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) bisa jadi pilihan yang pas banget! Dengan sistem pembelajaran yang modern dan jadwal yang fleksibel, kamu bisa tetap kuliah tanpa harus mengorbankan pekerjaan. Yuk, kuliah di INSTIKI dan capai mimpi kamu! –(PDM)

PENGUMUMAN LAINNYA