Dorong Inovasi Pengajaran, Civitas INSTIKI Gelar Pelatihan bagi Guru SMP Negeri 3 Denpasar

Dorong Inovasi Pengajaran, Civitas INSTIKI Gelar Pelatihan bagi Guru SMP Negeri 3 Denpasar

Dalam upaya mendukung peningkatan kompetensi guru di era digital, civitas akademika Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) mengadakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di SMP Negeri 3 Denpasar. Kegiatan ini bertajuk “Pelatihan Canva untuk Presentasi bagi Guru SMP Negeri 3 Denpasar” yang berlangsung selama lima hari, mulai dari tanggal 18 hingga 22 Desember 2023. Pelatihan ini dirancang khusus untuk membekali para guru dengan keterampilan dalam membuat slide presentasi yang menarik dan efektif menggunakan Canva Web.

Pelatihan ini diketuai oleh Dr. I Nyoman Jayanegara, S.Sn., M.Sn, bersama dengan tujuh dosen INSTIKI lainnya yang turut memberikan materi, yaitu Dr. I Nyoman Anom Fajaraditya Setiawan, S.Sn., M.Sn., Dr. I Made Marthana Yusa, S.Ds., M.Ds., Ngakan Putu Darma Yasa, S.Kom., M.Sn., I Nyoman Yoga Trisemarawima, S.Sn., M.Sn., I Wayan Adi Putra Yasa, S.Kom., M.Sn., I Putu Surya Wedra Lesmana, S.T., M.Eng., dan Putu Satria Udyana Putra, S.Sn., M.Sn.

Pelatihan ini diselenggarakan untuk meningkatkan kompetensi digital di kalangan para guru SMP Negeri 3 Denpasar. Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, para guru dituntut untuk menguasai teknologi digital yang dapat diimplementasikan dalam aktivitas belajar mengajar. Oleh karena itu, pelatihan ini diharapkan dapat menjadi jembatan bagi para guru untuk lebih mahir dalam memanfaatkan teknologi dalam menyampaikan materi pembelajaran yang lebih efektif.

Pelatihan Canva untuk Presentasi bagi Guru SMP Negeri 3 Denpasar

Dalam pelatihan ini, guru SMP Negeri 3 Denpasar diberikan materi yang mencakup pengenalan Canva Web, platform desain grafis yang sangat populer karena kemudahan penggunaannya. Para guru SMP Negeri 3 Denpasar diperkenalkan dan dilatih dengan berbagai fitur dasar Canva dan cara mengaksesnya melalui web. Mereka diajarkan bagaimana memanfaatkan template yang tersedia untuk menciptakan desain yang estetis dan profesional.

Para guru SMP Negeri 3 Denpasar turut diajarkan langkah-langkah mendesain slide yang menarik, mulai dari pemilihan template, penggunaan font dan warna yang sesuai, penempatan elemen visual seperti gambar dan ikon, hingga diajarkan cara mengintegrasikan media lain seperti video dan audio untuk memperkaya konten presentasi. Para guru SMP Negeri 3 Denpasar juga dibimbing untuk dapat mendownload hasil desain mereka serta menguploadnya ke berbagai platform. Langkah ini penting agar para guru SMP Negeri 3 Denpasar dapat dengan mudah mengakses dan membagikan materi pembelajaran mereka kepada siswa, baik secara langsung di kelas maupun melalui media daring.

Pelatihan Canva untuk Presentasi bagi Guru SMP Negeri 3 Denpasar

Dr. I Nyoman Jayanegara, S.Sn., M.Sn menekankan pentingnya penguasaan teknologi bagi para guru di era digital. “Dengan mengikuti pelatihan ini, kami berharap para guru di SMP Negeri 3 Denpasar dapat memanfaatkan Canva sebagai alat yang efektif untuk membuat materi pembelajaran yang lebih menarik dan interaktif. Ini tidak hanya akan membantu mereka dalam mengajar, tetapi juga meningkatkan keterlibatan siswa dalam proses belajar,” ujarnya.

Melalui pelatihan ini, INSTIKI – kampus IT terbaik di Bali dan Nusa Tenggara terus mendukung pengembangan kualitas pendidikan melalui teknologi digital. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para guru SMP Negeri 3 Denpasar dapat terus mengikuti perkembangan teknologi dan mengintegrasikannya ke dalam proses pembelajaran, sehingga mampu menciptakan pengalaman belajar yang lebih efektif dan menyenangkan bagi siswa. –(PDM)

PENGUMUMAN LAINNYA