INBIS INSTIKI Gelar Pelatihan Keuangan Startup & UMKM

Sambutan Made Leo Radhitya, S.Kom., M.Cs Selaku KA Departemen Perekrutan dan Pendampingan Tenant INBIS INSTIKI

Inkubator Bisnis Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INBIS INSTIKI) menggelar Pelatihan Keuangan Startup & UMKM pada Rabu (10/07/2024) di Ruang 542 INSTIKI. Pelatihan ini merupakan salah satu upaya INBIS INSTIKI untuk mendukung mahasiswa INSTIKI mengembangkan kemampuan manajemen keuangan untuk startup dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Dalam sambutannya, Made Leo Radhitya, S.Kom., M.Cs., selaku KA Departemen Perekrutan dan Pendampingan Tenant INBIS INSTIKI – kampus bisnis terbaik di Bali dan Nusa Tenggara, menekankan pentingnya pelatihan ini bagi para wirausahawan dan calon wirausahawan, khususnya untuk usaha rintisan (startup) dan UMKM.

“Hari ini kita menyelenggarakan Pelatihan Keuangan untuk startup dan UMKM. Di sini teman-teman bisa belajar tentang keuangan,” ujarnya. Ia menjelaskan bahwa pelatihan ini diadakan karena manajemen keuangan mengambil peran yang sangat penting sekaligus menjadi masalah fatal yang sering dialami oleh para pelaku startup dan UMKM.

Ni Wayan Dyta Diantari, S.E Memaparkan Materi

Pelatihan Keuangan ini menghadirkan Ni Wayan Dyta Diantari, S.E, Kepala Cabang KSP Guna Prima Dana, sebagai narasumber. Dalam pembahasannya, Ni Wayan Dyta Diantari, S.E membahas berbagai aspek penting dalam manajemen keuangan.

“Keuangan adalah hubungan antar manusia berdasarkan kebutuhan dan keuntungan material. Ini adalah ilmu dan seni dalam mengelola uang yang mempengaruhi kehidupan setiap organisasi,” jelasnya.

Ni Wayan Dyta Diantari, S.E Memaparkan Materi

Beliau juga memberikan penekanan pada beberapa poin kunci yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan keuangan, antara lain memahami tujuan keuangan, menetapkan anggaran dan rencana pengeluaran, mencatat setiap transaksi dan menyajikan laporan keuangan sederhana, serta bagaimana mengelola risiko keuangan tersebut.

Sesi Tanya Jawab dalam Pelatihan Keuangan Startup & UMKM

Para peserta pelatihan menunjukkan antusiasme yang tinggi selama mengikuti kegiatan ini. Sesi diskusi antara nasumber bersama dengan peserta berlangsung dengan interaktif. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para pelaku ataupun calon pelaku startup dan UMKM dapat menghindari kesalahan-kesalahan fatal dalam manajemen keuangan dan mampu merencanakan keuangan usaha mereka dengan lebih baik, sehingga dapat mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan dan sukses di masa depan. –(PDM)

Pelatihan Keuangan Startup & UMKM

PENGUMUMAN LAINNYA