BEM PM INSTIKI Gelar PENGMAS ARCHITA: Berikan Bantuan Sosial & Edukasi Anak-anak Yayasan As-Sakinah Denpasar

BEM PM INSTIKI Gelar PENGMAS ARCHITA: Berikan Bantuan Sosial & Edukasi Anak-anak Yayasan As-Sakinah Denpasar

Kembali berikan kebermanfaatan kepada masyarakat, BEM PM Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat “PENGMAS ARCHITA” pada Minggu (10/12/2023) bertempat di Yayasan As-Sakinah Denpasar.

Pada kegiatan kali ini, PENGMAS ARCHITA menjadi acara yang diselenggarakan oleh BEM PM INSTIKI sebagai wujud kepedulian sosial kepada anak-anak Yayasan As-Sakinah Denpasar. BEM PM INSTIKI melakukan penggalangan bantuan sosial serta edukasi kepada anak-anak Yayasan As-Sakinah Denpasar, menciptakan dampak positif dan memberikan kebermanfaatan sosial.

Acara dimulai dengan pembukaan yang dihadiri oleh BEM PM INSTIKI dan pihak dari Yayasan As-Sakinah Denpasar. Dilanjutkan dengan sesi pemberian materi, di mana mahasiswa INSTIKI menyampaikan wawasan kepada anak-anak Yayasan As-Sakinah tentang pengolahan bahan bekas agar dapat bermanfaat.

“Kita memberikan materi berupa pengolahan bahan bekas untuk anak-anak dan juga memberikan hadiah untuk karya terbaik dari pengolahan bahan bekas tersebut,” jelas panitia PENGMAS ARCHITA.

Suasana PENGMAS ARCHITA

Tak berhenti sampai di sana saja, suasana keceriaan anak-anak Yayasan As-Sakinah semakin terpancar lewat rangkaian games yang dimainkan. Melalui games ini anak-anak diajak untuk bersenang-senang sambil belajar.

Selain memberikan edukasi dan games, turut diberikan bantuan sosial melalui penggalangan dana dan bantuan yang berupa sembako, alat tulis, serta pakaian yang kemudian disumbangkan kepada Yayasan As-Sakinah Denpasar. Acara ditutup dengan makan bersama dengan anak-anak Yayasan As-Sakinah.

Makan Bersama Anak-anak Yayasan As-Sakinah

PENGUMUMAN LAINNYA