Bersaing dengan Peserta dari Filipina sampai Singapura, Civitas INSTIKI Borong Gelar Juara International Competition BASE ON 1.0

Tim Dalung Pride Terpilih menjadi 3rd Winner of International Digital Content Creation Competition

Raih prestasi membanggakan di tingkat internasional, tujuh mahasiswa Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) borong gelar juara dalam International Business Administration Expo 2023: Seminar, Exhibition, & Competition (BASE ON 1.0) yang bertema “Digitalization, International & Green Sustainable Business”, Kamis (23/11/2023) sampai dengan Jumat (24/11/2023).

Tujuh mahasiswa INSTIKI – kampus teknologi terbaik di Bali dan Nusa Tenggara yang terdiri dari tim serta individu berhasil menorehkan prestasi dalam kompetisi BASE ON 1.0. Ialah tim dari Dalung Pride yang terdiri dari I Nyoman Jaya Antara Putra, I Made Agus Ari Suta, I Gusti Bagus Pramaditha Pramana berhasil terpilih menjadi 3rd Winner of International Digital Content Creation Competition. Sementara tim dari MAPEPU yang beranggotakan Anak Agung Danendra Priya Kayana, I Pande Made Diva Priayoga, dan I Kadek Mahayana Dwijendra Mas berhasil meraih prestasi sebagai Favorite Winner of International Digital Content Creation Competition.

Tim MAPEPU Jadi Favorite Winner of International Digital Content Creation Competition

Tah hanya itu, mahasiswa INSTIKI I Gusti Ngurah Agung Prama Daniswara Putra Kusuma atau yang dikenal dengan Agung Prama, kreatif berinovasi dengan bisnisnya yang bernama “SundariOil”, sehingga ia berhasil terpilih menjadi 3rd Winner International Business Pitching Competition by BASE ON 1.0.

“Bisnis yang saya bawakan pada kompetisi ini adalah Bisnis Herbal Aromaterapi dengan brand SundariOil. Bisnis ini sudah berjalan kurang lebih tiga tahun sejak pandemi Covid-19,” jelas Agung Prama. Ia tidak hanya berkompetisi dengan peserta dari Indonesia, tetapi juga bersaing dengan peserta dari Filipina sampai Singapura.

Mahasiswa INSTIKI I Gusti Ngurah Agung Prama Daniswara Putra Kusuma Meraih 3rd Winner International Business Pitching Competition by BASE ON 1.0

Agung Prama turut menyampaikan kesannya selama mengikuti kompetisi, “Bangga pastinya karena membawa nama baik diri sendiri, keluarga, dan kampus serta mendapat pengalaman yang sangat berharga karena bisa berkomunikasi dengan juri yang berasal dari Singapura.”

Suksesnya Agung Prama dengan bisnisnya tersebut, tidak terlepas dari peran Inkubator Bisnis (INBIS) INSTIKI yang berperan dalam membina SundariOil sehingga dapat berkembang sampai sekarang sekaligus dapat meraih prestasi di ajang BASE ON 1.0.

Prestasi gemilang dari ketujuh mahasiswa INSTIKI ini tidak hanya menambah deretan prestasi civitas akademika INSTIKI, tetapi juga menunjukkan potensi dan keunggulan civitas academika INSTIKI di kancah kompetisi internasional.

PENGUMUMAN LAINNYA