Jadi Relawan, KSR PMI Unit INSTIKI Terjun Langsung Bantu Pemadaman Kebakaran di TPA Suwung

Relawan KSR PMI Unit INSTIKI

Terjun langsung ke lapangan, KSR PMI Unit Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menjadi relawan untuk membantu memadamkan kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung di Kota Denpasar, Bali!

Berdasarkan arahan dari Wakil Walikota Denpasar I Kadek Agus Arya Wibawa, S.E., M.Si yang sekaligus merupakan Ketua Pengurus PMI Kota Denpasar, melalui Wakil Ketua Pengurus dan Sekretaris Pengurus Bidang Penanggulangan Bencana bekerja sama dengan Relawan PMI di unit perguruan tinggi se-Kota Denpasar termasuk salah satunya KSR PMI Unit INSTIKI untuk membantu pemadaman kebakaran di TPA Suwung.

Relawan Membantu dalam Memadamkan Kebakaran di TPA Suwung

KSR PMI Unit INSTIKI turut serta menjadi relawan pada sebelum masa Tanggap Darurat Bencana (TDB) dan saat masa TDB pada Kamis (14/10/2023) sampai dengan Rabu (08/11/2023). Sekitar 50 relawan terjun langsung ke lapangan untuk ikut serta membantu memadamkan api, membagikan masker dan air minum, serta membantu posko dalam pengangkutan logistik yang diperlukan dalam penanggulangan kebakaran.

Relawan Membantu dalam Memadamkan Kebakaran di TPA Suwung

Apolinaris Apetro Cruice, selaku Koordinator dari KSR PMI Unit INSTIKI, mengungkapkan bahwa meskipun sebelumnya KSR PMI Unit INSTIKI pernah menjadi relawan dalam penanganan banjir, tanah longsor, dan gempa bumi, namun pengalaman menjadi relawan dalam upaya pemadaman kebakaran di TPA Suwung menjadi pengalaman baru bagi KSR PMI Unit INSTIKI. Walaupun demikian, para relawan tetap memberikan dedikasi terbaik mereka untuk membantu penanganan pemadaman kebakaran di TPA Suwung.

Dengan turut sertanya civitas akademika INSTIKI melalui KSR PMI Unit INSTIKI menjadi relawan, diharapkan dapat memberikan aksi nyata dalam membantu pemadaman kebakaran di TPA Suwung serta memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat luas.

Relawan Ikut Serta Membagikan Masker kepada Masyarakat yang Berdampak

PENGUMUMAN LAINNYA