Bertabur Bintang, DIESTERIA 2023 Guncang Bali! Inilah Perayaan 15 Tahun INSTIKI Berkarya!

Bertabur Bintang, DIESTERIA 2023 Guncang Bali! Inilah Perayaan 15 Tahun INSTIKI Berkarya!

Bertabur bintang-bintang ternama, inilah DIESTERIA 2023 “Bara Suara Raya”. Puncak perayaan 15 tahun Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) berkarya dalam mencerdaskan generasi muda!

Konser musik DIESTERIA 2023 dengan tagline “Bara Suara Raya” sukses diselenggarakan pada Jumat (16/06/2023) bertempat di Lapangan Mengemudi Pantai Padang Galak. Acara ini pun menjadi puncak dari rangkaian Dies Natalis XV INSTIKI sebagai wadah dalam menyuarakan suara serta berkreatifitas oleh civitas akademika INSTIKI. Mewakili makna tagline Bara Suara Raya, yang mengartikan kobaran bara semangat kreatifitas, untuk suarakan pendapat, lalu rayakan kemenangan.

INS ID Tampil dalam DIESTERIA 2023

DIESTERIA 2023 diawali dengan penampilan spesial dari Frog Band, Chasper Band, Breakfast In The Morning, Glukosa Band, INS ID, After The Day, serta SVS Band. Dilanjutkan dengan Penyerahan Beasiswa dari IKA INSTIKI Kepada Wakil Rektor I INSTIKI, Penyerahan Penghargaan Dosen dan Staf INSTIKI, serta Sambutan Rektor INSTIKI dan Pemotongan Tumpeng.

Pemotongan Tumpeng – DIESTERIA 2023

Paling ditunggu-tunggu, beragam genre musik ditampilkan oleh bintang-bintang kenamaan Bali hingga nasional. Tika Pagraky ft. Wira, Leeyonk Sinatra, for Revenge, Last Child, hingga Not So Koplo tampil menggebrak panggung DIESTERIA 2023. Pecahh bangett!!!

Ribuan pengunjung, mulai dari civitas akademika INSTIKI, alumni INSTIKI, hingga masyarakat umum memadati Lapangan Mengemudi Pantai Padang Galak untuk menyaksikan konser musik bertabur bintang-bintang ternama ini dalam puncak perayaan Dies Natalis XV INSTIKI, DIESTERIA 2023.

DIESTERIA 2023

Berdiri sejak tahun 2008, kampus IT terbaik di Bali dan Nusa Tenggara-Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) hadir dalam memberikan dampak yang luar biasa dalam mencerdaskan generasi muda selama 15 tahun. Diharapkan dengan digelarnya rangkaian Dies Natalis XV INSTIKI serta ditutup dengan puncak acara DIESTERIA 2023 dapat memberikan wadah berkreatifitas dan kebebasan berekspresi dalam kebersamaan civitas akademika INSTIKI khususnya, serta memberikan inspirasi dan berdampak positif bagi masyarakat luas.

DIESTERIA 2023

PENGUMUMAN LAINNYA