
Berkembangnya teknologi telah mengubah p bisnis secara global. Dalam era digital, terdapat banyak istilah asing yang digunakan dalam industri bisnis digital. Mengetahui istilah-istilah ini menjadi hal penting bagi kamu yang akan menempuh studi S1 Bisnis Digital, ingin menjadi profesional ataupun pengusaha sukses di era digital ini. Berikut adalah 20 istilah asing dalam bidang bisnis digital beserta artinya!
E-commerce
Adalah singkatan dari “electronic commerce” yang merujuk pada aktivitas pembelian dan penjualan barang dan jasa secara online melalui internet.
SEO
SEO merupakan singkatan dari Search Engine Optimization yang mengacu pada upaya meningkatkan peringkat sebuah situs web di halaman hasil mesin pencarian seperti Google, Bing, Yahoo, dan yang lainnya.
CRM
CRM atau Customer Relationship Management, menggambarkan strategi dan teknologi yang digunakan perusahaan untuk mengelola interaksi dengan pelanggan mereka.
ROI
ROI adalah singkatan dari “Return on Investment”, untuk mengukur efisiensi investasi yang dilakukan dan memberikan informasi tentang seberapa besar keuntungan yang diperoleh dari investasi tersebut.
CTR
CTR adalah singkatan dari “Click-Through Rate” yang mengacu pada persentase pengguna yang mengklik iklan atau tautan tertentu dibandingkan dengan jumlah total tampilan iklan atau tautan tersebut.
KPI
KPI atau Key Performance Indicator” adalah metrik atau parameter yang digunakan untuk mengukur keberhasilan atau kinerja suatu bisnis.
PPC
PPC merupakan singkatan dari “Pay-Per-Click” yang merujuk pada model iklan di mana pengiklan membayar setiap kali iklan mereka diklik oleh pengguna.
B2B
B2B atau singkatan dari “Business-to-Business”, menggambarkan transaksi bisnis antara dua perusahaan atau organisasi.
B2C
B2C merupakan singkatan dari “Business-to-Consumer” yang mengacu pada transaksi bisnis antara perusahaan dan konsumen akhir.
UX
UX merupakan singkatan dari “User Experience” yang mengacu pada keseluruhan pengalaman pengguna saat berinteraksi dengan produk atau layanan.
UI
UI atau User Interface adalah tampilan visual dan interaksi antara pengguna dengan produk atau layanan.
API
API atau Application Programming Interface, yang memungkinkan berbagai sistem dan aplikasi untuk saling berkomunikasi dan berbagi data.
SaaS
SaaS adalah singkatan dari “Software as a Service” yang merupakan model bisnis di mana perangkat lunak disediakan sebagai layanan melalui internet.
CRM
CRM atau Customer Relationship Management meruapakan strategi dan teknologi yang digunakan perusahaan untuk mengelola interaksi dengan pelanggan mereka.
Big Data
Big Data yaitu istilah yang mengacu pada jumlah data yang sangat besar dan kompleks yang tidak dapat diolah menggunakan alat tradisional.
Cloud Computing
Adalah istilah yang merujuk pada penyediaan sumber daya komputasi seperti server, penyimpanan, database, dan perangkat lunak melalui internet. Dengan menggunakan layanan cloud, perusahaan dapat mengakses dan mengelola data mereka secara fleksibel sekaligus efisien.
Digital Marketing
Strategi pemasaran yang menggunakan teknologi alias digital seperti situs web, media sosial, email, dan mesin pencari untuk mempromosikan produk atau layanan dan mencapai audiens yang lebih luas.
Influencer
Influencer yakni individu yang memiliki pengaruh besar di media sosial dan dapat mempengaruhi perilaku atau pendapat pengikutnya terkait dengan merek, produk, hingga layanan tertentu.
CTA
CTA atau Call to Action yakni ajakan yang diberikan kepada pengguna untuk melakukan tindakan tertentu, seperti mengklik tombol, mengisi formulir, atau membeli produk.
Conversion Rate
Conversion rate merupakan persentase pengunjung atau pengguna yang melakukan tindakan yang diinginkan, seperti melakukan pembelian, berlangganan newsletter, atau mengisi formulir. Biasanya diukur untuk mengukur efektivitas kampanye pemasaran atau situs web.
Itulah istilah-istilah asing dalam bidang bisnis digital yang perlu untuk kamu pahami. Agar dapat lebih mendalami dunia bisnis digital yang profesional, kamu dapat mengikuti pelatihan atau menempuh pendidikan dengan berkuliah mengambil jurusan S1 Bisnis Digital di Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI), kampus bisnis terbaik di Bali dan Nusa Tenggara. Pelajari seluk-beluk manajemen bisnis yang digabungkan dengan canggihnya teknologi, dengan materi khusus Kewirausahaan Digital, Pemasaran Digital, E-Commerce, dan masih banyak lagi serta disesuaikan dengan dunia kerja yang sesungguhnya melalui jurusan ini!