5 Trik Jitu Biar Cepat Dapat Kerja!

5 Trik Jitu Biar Cepat Dapat Kerja!

Persaingan dalam dunia kerja semakin hari semakin menantang, terutama bagi para fresh graduate yang belum memiliki pengalaman kerja. Hi civitas INSTIKI! Untuk dapat bersaing dalam dunia kerja sekaligus berkarir di bidang yang diinginkan, Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI), kampus swasta terbaik di Bali memberikan 5 trik jitu agar kamu cepat dapat kerja! Simak ini!

Nabung Experience dengan Ikut Magang dan Organisasi

Ketika kamu berkuliah di INSTIKI, jangan hanya kuliah-pulang kuliah-pulang alias kupu-kupu saja. Perbanyak cicipi berbagai aktivitas yang dapat melatih soft skill-mu seperti kepanitiaan, organisasi, ataupun mengikuti magang. INSTIKI mempunyai 37 UKM aktif serta organisasi yang bisa bebas kamu ikuti. Secara nggak langsung, soft skill kamu akan terlatih, experience dalam CV-mu pun akan makin keren!

Perluas Koneksi dan Jalin Relasi

Sering mendengar orang diterima kerja jalur belakang referral? Kok bisa ya? Ini karena mereka banyak berteman baik dengan orang lain, termasuk menjalin networking ketika berkuliah di Bali yakni di INSTIKI. Yuk perluas koneksi dan jalin relasi dengan berbagai kalangan mulai dari sekarang.

Perbaiki CV dan Portofolio

CV dan Portofolio-mu sudah oke belum? Salah satu fakta menarik ynag perlu kamu tahu, HRD hanya memerlukan waktu kurang dari 10 detik untuk melihat satu CV, dengan waktu 10 detik kamu harus bisa menjelaskan dirimu secara tepat.

Buatlah CV yang nggak terlalu panjang tetapi dapat menampilkan kelebihan, pengalaman, dan hal yang menonjol dari dirimu. Sesuaikan pula saat kapan kamu perlu menggunakan CV Kreatif dan kapan menggunakan CV ATS Friendly. Untuk portofolio, buatlah dengan kreatif yang menampilkan berbagai karya yang pernah kamu buat!

Rapikan Profil Media Sosial

Terkesan remeh, tetapi kebanyakan HRD melihat media sosial seperti Instagram-mu sebelum memanggil para kandidat untuk di interview lebih lanjut. Jadi, penting untuk merapikan media sosial sebelum melamar pekerjaan.

Catat Progress-mu

Buatlah list yang isinya data sekilas tentang perusahaan, posisi incaran, dan status lamaran pekerjaanmu. Dengan begini, kamu dapat mengetahu seberapa jauh progress lamaranmu sekaligus sebagai langkah untuk memperbaiki diri.

Selain kelima tips di atas, jangan lupa untuk mendownload aplikasi pencari kerja, cek artikel 5 Aplikasi Lowongan Kerja Terbaik yang Wajib Kamu Download!

Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) akan selalu memberikan informasi teraktual, edukasi, dan informatif untuk civitas INSTIKI. Akses informasi terkini tentang INSTIKI dan kabar seputar berita edukasi melalui website INSTIKI, kampus IT terbaik di Bali dan Nusa Tenggara!

INSTIKI telah terakreditasi nasional dan tersertifikasi internasional. INSTIKI memiliki 4 program studi unggulan yakni Teknik Informatika, Sistem Komputer, Desain Komunikasi Visual, dan Jurusan Manajemen Bisnis Program Studi Bisnis Digital. Yuk kuliah di Bali di INSTIKI, professional IT entrepreneur campus!

PENGUMUMAN LAINNYA